kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Kunjungi Gampong Nusa, Bank Indonesia Siap Kembangkan Desa Wisata

Kunjungi Gampong Nusa, Bank Indonesia Siap Kembangkan Desa Wisata

Rabu, 18 Oktober 2023 22:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Bank Indonesia Provinsi Aceh mengunjungi Gampong Nusa, Rabu (18/10/2023), dan ikut membantu dari program Sosial BI berupa sarana dan prasarana Tenun Aceh. [Foto: dok. BI Wilayah Aceh]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Objek wisata Gampong Nusa, Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar terus mendapatkan perhatian dari sejumlah instansi pemerintahan dalam mengembangkan desa wisata. Sebagai desa wisata, Bank Indonesia Provinsi Aceh mengunjungi Gampong Nusa, Rabu (18/10/2023), dan ikut membantu dari program Sosial BI berupa sarana dan prasarana Tenun Aceh.

Sekretaris Gampong Nusa, Hendra Marliza menyampaikan, ucapan terimakasih atas kunjungan dari BI Provinsi Aceh dalam mengembangkan objek wisata ini.

"Dalam mengembangkan desa wisata harus melibatkan beberapa instansi, termasuk jembatan taman yang dibantu BI," jelasnya.

Ia berharap, support BI tidak berhenti dan dapat memperhatikan Gampong Nusa dalam memajukan desa wisata. "Semoga ini terus terjalin erat," harapnya.

Hendra juga menyampaikan selamat datang kepada Kepala BI dan jajaran yang sudah tiba di Gampong Nusa. Selain itu, lanjutnya, setiap kegiatan yang diadakan di Gampong Nusa dapat melibatkan anak anak maupun adik-adik setempat.

Dikatakan, Gampong Nusa pernah meraih juara pertama kategori homestay di tingkat nasional. "Homestay kita gunakan rumah-rumah warga," jelasnya

Tahun 2021 menjadi tahun emas bagi dunia pariwisata Aceh. Setelah menyabet gelar Duta Wisata Indonesia 2021 lewat Agam Aqral dan Inong Salwa, dilanjutkan dengan menyabet tujuh gelar jawara dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) Award, kini giliran Gampong Nusa, Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar, yang meraih juara pertama kategori homestay pada malam Anugerah Desa Wisata Indonesia tahun 2021.

Kepala Perwakilan BI Provinsi Aceh, Rony Widijarto menyampaikan harapannya. Dirinya berharap desa wisata sebagai objek wisata di Gampong Nusa terus berkembang dan dilengkapi dengan atraksi gampong yang memukau gampong atau desa. Begitu juga dengan UMKM sebagai produksi gampong yang dapat mengembangkan desa wisata itu sendiri.

"Namun bagaimana UMKM ini bisa naik kelas dan tidak mungkin sendiri sendiri dalam mengelolanya, terutama UMKM kluster pangan," ungkapnya, didampingi Deputi Kepala, Prabu Dewanto.

Lanjutnya, dalam konteks desa wisata terus didorong potensi maupun skill dengan pelatihan capacity building, apalagi di era digitalisasi.

"Memproduksi produk makanan yang bagus dan diminati masyarakat yang datang untuk di bawa pulang," jelasnya.

Rony menyampaikan, potensi wisata terus didorong, seperti di Bali dan masyarakat generasi muda senang berwisata dan pengembangan objek wisata terus dilengkapi dalam meningkatkan wisatawan. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda