Beranda / Berita / Aceh / Alhamdulillah, Akreditasi Jurnal Sosiologi USK Terindeks Sinta 3

Alhamdulillah, Akreditasi Jurnal Sosiologi USK Terindeks Sinta 3

Rabu, 24 Januari 2024 21:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Pengelola Jurnal Sosiologi USK, yaitu Media Pemikiran Dan Aplikasi, menggelar syukuran atas capaian akreditasi Sinta 3 dengan mengundang para Editorial Board, Reviewer dan Pimpinan Program Studi Sosiologi USK, Ikasio dan Himasio.  [Foto: for Dialeksis.com]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Pengelola Jurnal Sosiologi USK, yaitu Media Pemikiran Dan Aplikasi, menggelar syukuran atas capaian akreditasi Sinta 3 dengan mengundang para Editorial Board, Reviewer dan Pimpinan Program Studi Sosiologi USK, Ikasio dan Himasio. 

Acara syukuran ini dimulai dengan pembacaan Alquran dan Doa oleh Mahasiswa Sosiologi USK, Rabu (24/1/2024).

Managing Editor, Khairulyadi, MHSc, mengapresiasi atas capaian luar biasa yang dilakukan oleh Chief Editor Jurnal dan Tim atas capaian Sinta 3 pada tahun 2024, sebagai sebuah hadiah tahun baru bagi Jurnal Sosiologi FISIP USK. 

"Sinta 3 ini menjadi semangat baru bagi para dosen, mahasiswa dan juga alumni Prodi Sosiologi USK dengan tersinergi yang dilakukan oleh Chief Editor sekarang yang melibatkan semua dalam proses keberhasilan jurnal ini untuk mendapatkan prestasi yang baik untuk isntitusi," ucap Khairulyadi.

Ia mengucapkan terima kasih kepada semua stakeholder yang telah berbuat untuk prestasi yang diraih sejak jurnal ini terbit tahun 2013 hingga sekarang. 

"Kami juga mengucapkan terimakasih kepada Chief editor sebelumnya Ibu Siti Ikramatoun, M.Si, yang sudah memberikan pemikirannya untuk mengelola Jurnal hingga pergantian kepada Dr. Masrizal, S.Sos.I., M.A yang sudah membuktikan dengan sinergistas pengelola lama dan baru sehingga mendapatkan prestasi secara nasional oleh Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi Republik Indonesia Dengan Nomor 152/E/KPT/2023," terang Khairulyadi.

Sementara itu, Chief Editor perdana Jurnal pada tahun 2013, Bukhari Yusuf, MHSc menceritakan tentang sejarah Jurnal Sosiologi.

"Inisiator awalnya adalah Saya, Pak Khairul dan Pak Masrizal, yang saat itu duduk di kantin depan fakultas teknik membuat nama Jurnal dan juga bagaimana agar jurnal ini bisa bertahan, dan Alhamdulillah apresiasi yang sekarang diperoleh dengan susah payah dari sebelumnya Sinta 4 menuju ke Sinta 3, ini tentu sebuah prestasi yang harus mendapatkan perhatian oleh semua pihak," terang Bukhari,

Mantan Kaprodi Sosiologi USK itu pun berharap, ke depan Jurnal yang akrab disebut dengan JSU ini bisa terus meningkat akreditasinya.

Acara Syukuran Jurnal pun dibuka secara resmi oleh Chief Editor Jurnal Sosiologi USK, Dr. Masrizal, S.Sos.I., M.A, yang memberikan ucapan terima kasih sekaligus semangat kepada semua editorial board, reviewer dan stakeholder lainnya yang telah membantu sehingga JSU ini mendapatkan raihan prestasi terakreditasi Sinta 3. 

"Saya merasa capaian Sinta 3 ini adalah sebuah kebanggaan bagi Program Studi Sosiologi sebagai apresiasi secara nasional yang kedua setelah sebelumnya JSU ini terindek sinta 4 pada tahun 2021 yang lalu di bawah Chief Editornya Ibu Siti Ikramatoun, M.Si," ucapnya.

Sekjend dari Ikatan Sosiolog USK Aceh ini memiliki mimpi besar dimana tahun 2026 berharap JSU bisa terindeks di Jurnal Internasional bereputasi dengan catatan jurnal yang diterima ke depan agar lebih banyak manuskrip yang diterima dalam Bahasa Inggris 90 persen, dan 10 persen Bahasa Indonesia dengan manuskrip dari internal USK hanya 5-10 Persen. 

Acara ini dilanjutkan dengan penyampaian ucapan selamat oleh perwakilan mahasiswa oleh Hasrul Nizam dan dari tenaga kependidikan oleh Ibu Cut Idawati yang ikut senang dengan apresiasi yang diperoleh JSU hingga mendapatkan akreditasi Sinta 3. Acara ditutup dengan foto bersama dan pemotongan tumpeng oleh Managing Editor Jurnal. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda