Beranda / Berita / Aceh / Aminullah Mohon Menpora Bangun Sport Center di Banda Aceh

Aminullah Mohon Menpora Bangun Sport Center di Banda Aceh

Minggu, 07 Oktober 2018 16:00 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman mengajukan permohonan khusus kepada Menpora RI untuk membangun sebuah sport center di Gampong Lambung, Kecamatan Meuraxa.


Hal itu disampaikan Aminullah melalui Kabid Pemanfaatan Iptek Olahraga Kemenpora Jenal Arifin yang hadir pada acara pembukaan Gala Desa tingkat Kota Banda Aceh di Lapangan Sepakbola Lambung, Sabtu (6/10/2018).


Sebagai ibukota provinsi, menurutnya, sudah sepantasnya Banda Aceh memilikisport center yang representatif. "Fasilitas yang ada sekarang masih sangat minim. Untuk itu, mohon disampaikan kepada Pak Menpora untuk membangun sebuah sport center di Banda Aceh."


"Lahannya sudah tersedia di Lambung ini. Kami berharap sport center yang akan dibangun nantinya lengkap dengan lapangan bola dan tenis indoor serta fasilitas olahraga lainnya," pinta Aminullah.


Pada kesempatan itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada Kemenpora yang telah mempercayakan Banda Aceh sebagai salah satu kota penyelenggara Gala Desa di Indonesia. "Bagi Banda Aceh ajang ini berdampak multiplier effect," katanya.


"Selain menjadi hiburan bagi masyarakat, ini juga wadah untuk memperkokoh silaturahmi sekaligus menghalau bahaya Narkoba, karena dengan olahraga anak-anak kami akan jauh dari Narkoba. Dan tak dapat dipungkiri, event seperti juga akan menggerakkan sektor ekonomi masyarakat," katanya lagi.


Gala Desa Banda Aceh 2018 sendiri, kata Kadispora Banda Aceh Hamdani Basyah digelar di dua kecamatan; Meuraxa dan Ulee Kareng. "Ada empat cabang olahraga yang dipertandingkan yakni sepakbola di Gampong Lambung, voli di Punge Jurong, Bulutangkis di Pango, dan Tenis Meja di Gampong Ilie."


"Ajang yang didanai oleh APBN ini akan berlangsung selama 21 hari ke depan, mulai hari ini hingga 26 Oktober mendatang. Total ada 26 desa yang ikut serta dengan jumlah peserta sebanyak 430 orang," katanya pada acara pembukaan yang turut dihadiri oleh Wakil Wali Kota Zainal Arifin dan Sekda Bahagia.


Usai penyerahan piala gala desa dari perwakilan Kemenpora, Gala Desa Banda Aceh 2018 resmi dimulai yang ditandai dengan penendangan bola pertama oleh Wali Kota Aminullah pada pertandingan sepakbola antara Gampong Blang Oi dan Kampung Baru. (Jun)


Keyword:


Editor :
AMPONDEK

riset-JSI
Komentar Anda