Babinsa ini Mengajar di SD Terpencil
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Subulussalam - Demi pengabdiannya kepada negara, Babinsa desa Sepang Ramil 03/Longkib Kodim 0118/Subulussalam Kopda Sahiman mengajar di sekolah terpencil di Desa Aliran Sungai Kecamatan Longkib Kota Subulussalam, Jumat (18/1).
Untuk sampai di lokasi sekolah Kopda Sahiman harus melakukan perjalanan dengan menggunakan perahu sampan. Sahiman mengajar di kelas V SDN Sepang,
Sahiman selalu disambut gembira oleh Siswa siswi. Kegiatan ini sebagai bagian dari tugas Komando Rayon Militer ( Koramil ) kepada Warga desa binaannya yang berada di desa terpencil.
Di kelas V SDN tersebut hanya terdapat murid 13 orang saja, tapi demi mengemban tugas kegiatan TNI pada sistem pengajaran tersebut tetap dilaksanakan dengan tulus dan ikhlas walaupun yang akan diberi pelajaran materi hanya berjumlah 13 siswa dengan materi tentang jenis tumbuh-tumbuhan.
Ditempat terpisah Plh. Danramil 03/Longkib Letda Inf Halomoan Turnip menyampaikan desa Sepang ini merupakan Desa Aliran Sungai dan terpencil.
"Bila ditempuh jalan darat melalui Kecamatan Singkohor dan Kuta Baharu Desa Lentong Kabupaten Aceh Singkil kira-kira 1,5 jam", imbuhnya.
"Kemudian dari Lentong ke Sepang menggunakan transportasi Sungai ( Robin ) 10 menit sedangkan jalan lain melalui Sungai dari Desa Panji ke Sepang sekitar 1,5 jam dan pulangnya bisa mencapai 2 jam karena melawan arus Sungai", tambah Plh. Danramil.
Kita mengharapkan kepada para Babinsa walaupun hanya berbekal semangat dan pengabdian mereka tetap mampu melaksanakan tugas di wilayah binaannya dan kehadiran Babinsa ini tidak salah artikan oleh pihak-pihak tertentu.
"Tujuan kita membantu masyarakat dan anak-anak dalam meningkatkan ilmu pengetahuan di usia dini", pungkas Plh. Letda Inf Halomoan Turnip. (kim)