kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Bahagia Serahkan SK Kenaikan Pangkat bagi 195 PNS

Bahagia Serahkan SK Kenaikan Pangkat bagi 195 PNS

Selasa, 04 September 2018 08:47 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Sekretaris Daerah Kota Banda Aceh Bahagia menyerahkan SK kenaikan pangkat bagi 195 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemko Banda Aceh pada apel gabungan,  Senin (3/92018) di halaman balai kota.

Ke-195 tersebut terdiri dari 84 orang usulan untuk kategori Kenaikan Pangkat Otomatis (KPO) / Non jabatan structural dan Non Jabatan Fungsional, 53 usulan Non KPO / jabatan Struktural dan Jabatan Fungsional, Golongan IV/a-IV/b sebanyak 53 usulan, dan golongan IV/c ke atas berjumlah 5 usulan.

Sekda Bahagia berharap kenaikan pangkat ini dapat meningkatkan kualitas dan prestasi kerja dari tugas pokok dan fungsi kerjanya masing-masing.

"Semakin tinggi pangkat seseorang, yang bersangkutan harus mempunyai standar keahlian dan keterampilan, memiliki etos kerja, dan mampu melaksanakan tugas dengan lebih baik, serta mempunyai pemahaman yang luas," pesannya.

Dalam apel gabungan yang dirangkai dengan peringatan Hari Pendidikan Daerah (Hardikda) itu pula, Sekda Bahagia mengajak seluruh stakekholders untuk bersama-sama meningkatkan mutu pendidikan di Banda Aceh. "Karena dengan pendidikan akan melahirkan Sumber Daya Manusia yang bermartabat dan lebih Islami dimasa yang akan datang," ungkapnya.

Terakhir Sekda juga mengajak seluruh PNS Pemko Banda Aceh dan juga masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam meringankan beban korban gempa Lombok yang terjadi pada awal Agustus lalu. "Bantuan dari kita semua, apapun bentuknya tentu sangat berarti bagi saudara-saudara kita di sana yang mungkin masih mengalami trauma akibat gempa-gempa susulan yang terjadi," ungkapnya lagi. (Lia)

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda