Banda Aceh Tuan Rumah FLS2N
Font: Ukuran: - +
Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah menabuh rapai saat pembukaan FLS2N di Banda Aceh. Foto - Istimewa
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kota Banda Aceh ditunjuk sebagai tuan rumah Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Nasional tahun 2018.
Pembukaan FLS2N ini ditandai dengan pemukulan rapai oleh Plt Gubernur Aceh, It Nova Iriansyah yang didampingi oleh Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman SE Ak MM dan Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, Hamid Muhammad, Senin (27/8/2018) di Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh. Event ini berlangsung dari tanggal 26 hingga 1 September.
Disela-sela pembukaan FLS2N ini, Aminullah menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yang telah memberikan kepercayaan dengan memilih Banda Aceh sebagai lokasi event tahunan Kemendikbud ini berlangsung.
"Alhamdulillah, kita senang FLS2N tingkat Nasional tahum 2018 ini berlangsung di kota Banda Aceh. Masyarakat kota selalu siap menyambut kegiatan besar seperti ini," kata Aminullah didampingi istri, Hj Nurmiaty AR.
Wali Kota juga mengatakan, semakin banyak event berskala Nasional dan Internasional yang digelar di Banda Aceh semakin memberikan kesempatan kota ini lebih dikenal. Katanya, Banda Aceh dan warganya selalu siap menyambut event event berskala besar, baik Nasional maupun Internasional digelar di Banda Aceh. Dan itu telah dibuktikan oleh warga kota dari event-event besar lainnya yang telah berlangsung.
"Semakin banyak event semakin baik untuk mempromosikan kota kita, baik dari sisi kesenian, kebudayaan hingga pariwisata," kata Aminullah.
"Event besar seperti FLS2N juga memberi dampak positif pergerakan ekonomi. Banyak orang yang datang dan belanjakan uangnya di kota kita. Daya beli akan meningkat dan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat kita," tambah Wali Kota.
Informasi dari panitia, Kegiatan FLS2N ini melibatkan 2000 peserta dari seluruh Indonesia. Kegiatan ini digelar untuk siswa tingkat SMA dan SMK.
Ada sejumlah cabang yang diperlombakan pada FLS2N tingkat nasional kali ini, diantaranya, Lomba Nyanyi Solo, Lomba Tari tradisional, Tari Kreasi inovatif, Monolog, Gitar Solo, Teater, Musik Daerah, Cipta puisi, Desain Poster, Film Pendek, Lomba Baca Puisi dan beberapa lainnya. (mkk)