Bantah Disebut Kampanye, NasDem Aceh: Anies Datang Sebagai Tamu, Sudah Pasti Dimuliakan Masyarakat
Font: Ukuran: - +
Reporter : Akhyar
Ketua DPW Partai NasDem Aceh Teuku Taufiqulhadi (kiri) dan Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan). [Foto: Ist]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ketua DPW Partai NasDem Aceh Teuku Taufiqulhadi tidak membenarkan adanya kampanye yang dilakukan Anies Baswedan saat berkunjung ke Aceh.
Taufiqulhadi menyampaikan bahwa kedatangan Anies Baswedan dalam rangka silaturahmi dengan masyarakat Aceh, tidak dalam rangka kampanye.
Ia juga meminta pihak yang tidak menyukai Anies Baswedan untuk jangan berlebihan menilai kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu ke Aceh.
“Jangan berlebihan menyatakan mau melaporkan. Menurut saya untuk apa hal itu dilakukan. Ini hanya silaturahmi dengan masyarakat, tidak dengan tujuan lain,” ujar Taufiqulhadi kepada reporter Dialeksis.com, Banda Aceh, Kamis (8/12/2022).
Menurut Taufiqulhadi, silaturahmi dengan masyarakat juga tidak hanya dilakukan oleh Anies Baswedan. Bahkan di beberapa tempat, ada juga beberapa tokoh publik lain yang melakukan hal serupa.
Di saat masyarakat Aceh ramai-ramai mengerumuni Anies Baswedan untuk sekedar meminta foto atau menjabat tangan, menurut Ketua DPW NasDem Aceh hal itu adalah bentuk sambutan yang baik dari masyarakat Aceh.
“Orang Aceh itu ada adat peumulia jamee (memuliakan tamu). Anies datang sebagai jamee (tamu), maka sudah pasti dimuliakan. Kenapa harus dilaporkan sesuatu yang memang melekat pada orang Aceh. Tindakan yang melaporkan itu hana adat (buta adat), kheun ureung Aceh (kata orang Aceh),” pungkasnya.(Akh)