Beranda / Berita / Aceh / Bupati Bener Meriah Apresiasi Tim Korsupgah KPK RI

Bupati Bener Meriah Apresiasi Tim Korsupgah KPK RI

Kamis, 04 Juli 2019 18:48 WIB

Font: Ukuran: - +

tim Korsupgah KPK RI memberi penjelasan kepada awak media, di Bener Meriah.

DIALEKSIS.COM | Redelong - Bupati Bener Meriah Tgk. H. sarkawi, menyambut baik kedatangan tim Tim Koordinasi dan Supervisi Pencegahan (Korsupgah) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia.

Tim yang dipimpin Azril Zah didampingi bupati dan sejumlah perangkat SKPD Bener Meriah. Bahkan Syarkawi, ikut memandu ketika dilaksanakan diskusi tentang upaya pencegahan korupsi dan pemberantasnya.

Dalam pertemuan di Offroom Setdakab setempat, Kamis (4/7/2019), Bupati Bener Meriah, Syarkawi mengakui pertemuan tersebut menjadi penyemangat untuk pihaknya dalam membenahi system pemerintahan dibawah kendalinya.

Ketua tim Korsupgah, Azril Azhar, menjelaskan, pendampingan yang dilakukan pihaknya berupa pendampingan terhadap perencanaan dan penganggaran APBD.Pengadaan barang jasa, perizinan, perbaikan manajemen ASN. Peningkatan kapasitas aktif inspektorat, dana desa, optimalisasi pendapatan daerah dan manajeman asset daerah.

Catatan Dialeksis.com dua Bupati Bener Meriah sudah mendekam dijeruji besi karena jeratan korupsi. Bupati Ruslan Abdul Gani karena kasus proyek BPKS, namun dia dinyatakan sebagai tersangka saat menjabat sebagai Bupati Bener Meriah.

Ahmadi, terjerat OTT bersama Irwandi Yusuf, Gubernur Aceh dengan kasus suap dalam pengaturan proyek Otsus. Dua pemimpin di Bener Meriah sudah terjerat dengan kasus korupsi. Namun tim Korsupgah, tidak mau menjelaskan, apakah kedatangan mereka ada hubunganya dengan dua pemimpin Bener Meriah itu. (baga)


Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda