Cegah Penyebaran Virus Corona, Pemerinta Kabupaten Bireuen Bentuk Gugus Tugas
Font: Ukuran: - +
Reporter : Fajrizal
Rapat bersama pembentukan gugus tugas
DIALEKSIS.COM | Bireuen - Pemerintah Kabupaten Bireuen membentuk gugus tugas tanggap darurat Corona (Covid-19) dengan melibatkan petugas lintas sektor.
Pembentukan gugus tugas tersebut berlangsung dalam rapat bersama Forkopimda dan pejabat dinas terkait, dipimpin Plt Bupati Bireuen, Muzakkar A Gani di Oproom Meuligoe Bupati, Rabu (18/3/2020) kemarin.
Rapat diikuti Dandim 0111/Bireuen Letkol Inf Zainal Abidin Rambe, Kapolres AKBP Gugun Hardi Gunawan, Kepala Kejaksaan Negeri M Junaedi, Ketua Pengadilan Negeri Zufida Hanum, Ketua DPRK Rusyidi Mukhtar, dan anggota DPRK, staf ahli, asisten, kepala SKPK dan kepala bidang terkait.
Plt Bupati Bireuen Muzakkar A Gani mengatakan, rapat Forkopimda ini untuk membahas terkait penanganan wabah virus Corona, turut memaparkan tentang penyakit itu sendiri dan langkah-langkah yang telah dilakukan Pemerintah Daerah.
Kemudian, juga dampaknya menyangkut dengan pendidikan, serta meminta masukan-masukan dari Forkopimda dan juga membentuk gugus tugas tim tanggap darurat Corona di Kabupaten Bireuen.
“Kita juga sudah sepakati akan membuat seruan-seruan bersama Forkopimda kepada masyarakat, diharap kita lebih siap menghadapi musibah virus Corona ini,” jelas Muzakkar A Gani.
Ditanyai apakah ada warga Bireuen terkena virus Corana. Kata Muzakkar sampai sekarang belum ada.
“Belum ada, tetapi ada lima warga baru pulang dari luar negeri Umrah dan berobat dari Malaysia, kita awasi di Bireuen, diagnosa awal tidak ada, namun tetap kita awasi,” ungkapnya.
Plt Bupati juga mengharap para orang tua dapat mengawasi anak-anak untuk dapat belajar dirumah, sekolah diliburkan bukan libur sekolah, tapi untuk antisipasi karena saat ini sedang ada wabah, dan setelah 14 hari dilihat perkembangan selanjutnya. (FAJ)