Curhat Sambil Ngopi, Kapolres Aceh Besar Dengar Aduan Masyarakat di Kota Jantho
Font: Ukuran: - +
[Foto: Dok Polres Aceh Besar]
DIALEKSIS.COM | Aceh Besar - Kapolres Aceh Besar AKBP Carlie Syahputra Bustamam, S.I.K, M.H., didampingi Wakapolres Kompol Muara Uli Saut Hamonangan, SE,MM, dan PJU serta Kapolsek Kota Jantho Akp Nazaruddin, S.H., menggelar silaturahmi dengan Muspika, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Mahasiswa Sties Jantho dan Tokoh Masyarakat Kecamatan Kota Jantho Kabupaten Aceh Besar.
Berdasarkan rilis yang diterima Dialeksis.com, kali ini, dimana Jumat Curhat pagi ini dilaksanakan di warung kopi janggo Kecamatan Kota pada Jumat (30/12/22).
Jumat curhat merupakan salah satu program Kapolri Jendral Pol. Listyo Sigit Prabowo yang tergabung dalam program Quick Wins Polri Presisi yang dilaksanakan secara serentak.
Kapolres Aceh Besar berterimakasi atas kesempatan kepada tokoh masyarakat Kota Jantho yang telah meluangkan waktu untuk hadir dalam rangka temu ramah "Jumat Curhat" pagi ini.
"Jumat Curhat juga bertujuan untuk memberikan kesempatan mendengar keluhan, kritik dan saran masyarakat perihal Situasi Kamtibmas di Kecamatan Kota Jantho yang juga sebagai bahan evaluasi dan untuk membangun Polri Polres Aceh Besar yang lebih baik," kata Kapolres Aceh Besar AKBP Carlie Syahputra Bustamam.
"Kami mempersilahkan kepada masyarakat yang ingin melaporkan perihal situasi Kamtibmas dan pelanggaran Hukum melalui Nomor Telp "Peugah Pak Kapolres" yang telah didistribusikan oleh Bhabinkamtibmas keseluruh Desa dan berkomitmen untuk merespon dan menindaklanjuti pelaporan tersebut," tutup Kapolres. []