Beranda / Berita / Aceh / Digelar 30 Juli Mendatang, 1.467 Rider Daftar Event SAPA 2022

Digelar 30 Juli Mendatang, 1.467 Rider Daftar Event SAPA 2022

Kamis, 28 Juli 2022 08:30 WIB

Font: Ukuran: - +


Bhayangkara SAPA Seulawah Adventure Polda Aceh. [Foto: Humas Polda Aceh]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Polda Aceh mengadakan event trail adventure dengan tajuk Bhayangkara Seulawah Adventure Polda Aceh (SAPA) 2022 pada 30 Juli mendatang.

Berdasarkan rilis yang diterima Dialeksis.com, Kamis (28/7/2022), Kabid Humas Polda Aceh Kombes Winardy mengatakan, event tersebut merupakan rangkaian penutup dari seluruh kegiatan Hari Bhayangkara ke-76.

Dari laporan panitia, kata Winardy, saat ini 1.467 rider telah mendaftarkan diri untuk berpartisipasi dalam event tersebut. Selain rider lokal, kegiatan event SAPA ini juga diminati rider dari luar Aceh, seperti Sumatera Utara, baik personel Polri maupun sipil.

"Sudah ada 1.467 rider yang mendaftar dalam even ini. Jumlah tersebut memecahkan rekor event trail adventure Aceh yang pernah digelar sebelumnya," ujar Winardy, Rabu, 27 Juli 2022.

Ia menjelaskan, para rider nantinya akan start dari Mapolda dan akan menjajal jalur sepanjang 70 km, hingga kembali finish di Mapolda Aceh.

Event dengan hadiah utama sepeda motor ini, kata Winardy, perlu didukung oleh semua pihak, karena akan membantu menghidupkan kembali perekonomian dan pariwisata Aceh pasca dihantam pandemi.

"Event ini menargetkan pemulihan ekonomi daerah dan nasional. Hal itu sesuai dengan tema Hari Bhayangkara, yaitu Polri yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural untuk Mewujudkan Indonesia tangguh, Indonesia tumbuh," sebut Winardy.

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda