kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Dinas ESDM Aceh: Penanggulangan PETI Minimalisir Penambangan Liar

Dinas ESDM Aceh: Penanggulangan PETI Minimalisir Penambangan Liar

Rabu, 07 Oktober 2020 13:45 WIB

Font: Ukuran: - +

Sekretaris Dinas ESDM Aceh, Taufik. [IST]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Maraknya ilegal mining atau penambangan liar yang menggunakan alat berat di Aceh, Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh melakukan berbagai upaya untuk menekan kegiatan penggerukan sumber daya alam tanpa izin itu.

Hal ini sebagaimana yang disampaikan Sekretaris Dinas ESDM Aceh, Taufik kepada Dialeksis.com, Rabu (7/10/2020).

"Kita terus mengupayakan penanggulangan dan penertiban Ilegal Mining atau Pertambangan Tanpa Izin (PETI), sebab kegiatan ini sangat merugikan pendapatan Aceh dari sektor Mineral dan Batubara," jelas Taufik.

Ia melanjutkan, upaya mengantisipasi pemborosan sumberdaya Alam dan hilangnya pendapatan Aceh dari sektor Mineral dan Batubara ini dilakukan melalui pengelolaan pertambangan terhadap perusahaan pertambangan yang melibatkan kemitraan dengan masyarakat yang menekuni kegiatan tersebut.

"Melalui penanggulangan dan penertiban PETI, kegiatan pertambangan ilegal diharapkan dapat diminimkan, karena sangat merugikan daerah" jelas Taufik.

"Di samping itu, kita juga terus melakukan edukasi terhadap masyarakat tentang bahaya ilegal mining atau penambangan liar bagi lingkungan, keselamatan dan kesehatan kerja," ujar Kabid Minerba Dinas ESDM Aceh, Said Faisal.

Keyword:


Editor :
Sara Masroni

riset-JSI
Komentar Anda