kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Dinas Pendidikan Dayah Aceh Gelar Silaturahmi Ulama

Dinas Pendidikan Dayah Aceh Gelar Silaturahmi Ulama

Kamis, 15 November 2018 12:01 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dinas Pendidikan Dayah (DPD) Aceh melaksanakan Silaturrahmi Ulama selama 2 hari yang bertempat di Hotel Madinah Banda Aceh, yang dimulai Rabu (14/11).

 Acara yang bertemakan "Memperkuat Peran Ulama dan Umara dalam Memajukan Pendidikan Dayah dan Pembangunan Aceh yang Bermartabat" di hadiri oleh 100 ulama yang tersebar di seluruh Aceh. 

Abiya Anwar Kuta Krueng dalam sambutannya menyampaikan sangat mengapresiasi acara yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Dayah Aceh.

"Acara ini sangat bagus momentumnya karena di samping Silaturrahmi yang kita laksanakan, Kita juga dapat membahas DIM (Daftar Isian Masalah) RUU Pondok Pasantren dan Pendidikan Agama. Aceh sebagai daerah istimewa diberi kesempatan oleh Menteri Agama RI Lukman Hakim Saefuddin untuk mendengar saran dan masukan terhadap Rancangan Undang-Undang yang sedang dibahas. Untuk itu melalui forum ini kita harus memanfaatkan agar pikiran-pikiran Cemerlang Ulama Aceh dapat mewarnai Undang-Undang Pasantren tersebut." Ujar Abiya Anwar. 

Kanwil Kemenag Aceh Drs HM Daud Pakeh dalam sambutannya menyampaikan bahwa Menteri Agama RI meminta agar RUU Pondok Pesantren dan Pendidikan Agama agar dapat dibahas di Aceh dengan harapan mendengarkan saran serta masukan Ulama Aceh sebelum disahkan oleh Lembaga DPR RI menjadi Undang-Undang. 

Kadis Pendidikan Dayah Aceh Usamah El-Madny SAg MM mengatakan bahwa Silaturrahmi Ulama ini diharapkan mampu menghasilkan sesuatu kesimpulan ataupun rekomendasi dari Ulama terhadap kemajuan dan pengembangan Pendidikan Dayah. 

Tampak Hadir dalam acara Silaturrahmi Ulama diantaranya yaitu Abu Ishak Lamkawe, Abu Kruet Lintang, Ayah Cot Trueng, Waled Nu Samalanga, Waled Husaini (Wakil Bupati Aceh Besar), Abiya Anwar Kuta Krueng, Abi Lampisang, Dr Tgk Muntasir MA, Abiya Zahrul, Abi Daud Hasbi, Dr Ainur Rafiq MA perwakilan dari Kemenag RI, Abati Babah Buloh, Waled Munir Kiran, Tgk Athaillah Daud dan sejumlah Ulama lainnya. (hdpda)

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda