Dugaan Suap Pj Bupati Nagan Raya Libatkan Belasan Anggota DPRK, Ini Kata Kejati Aceh
Font: Ukuran: - +
Reporter : fatur
ilustrasi suap. [Foto: Edi Wahyono/detikcom]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Adanya dugaan suap Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya yang menggiring belasan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) setempat menjadi perbincangan panas di Aceh.
Hingga kini diketahui Kejaksaan negeri Kabupaten Nagan Raya masih dilakukan pengumpulan bahan terkait dugaan tindak pidana suap terhadap usulan calon Penjabat Bupati Nagan Raya.
Menanggapi itu, Dialeksis.com, Selasa (8/11/2022) menghubungi Kepala Seksi Penerangan Hukum (Penkum) Kejaksaan Tinggi Aceh, Baginda Lubis melalui via telepon.
Ia membenarkan hal tersebut, bahwa saat ini sedang diproses Kejari Nagan Raya. “Benar saat ini sedang diproses di Kejari Nagan Raya,” katanya kepada Dialeksis.com.
Saat ini, dia mengatakan, tim masih terus mengumpulkan data terkait isu tersebut. “Untuk saat ini benar tengah dalam proses penyelidikan, kami mohon maaf untuk saat ini belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut demi kelancaran proses penyelidikan,” pungkasnya.
Selanjutnya » Sebelumnya diketahui, dugaan suap yang m...