Beranda / Berita / Aceh / Fakultas Keperawatan USK Gelar AINC Ke-6, Perluas Jaringan dan Kolaborasi Pendidikan

Fakultas Keperawatan USK Gelar AINC Ke-6, Perluas Jaringan dan Kolaborasi Pendidikan

Senin, 09 Oktober 2023 16:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Aceh International Nursing Conference (AINC). Konferensi internasional keperawatan yang berlangsung di Banda Aceh pada 6-7 Oktober 2023. [Foto: Humas USK]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala (Fkep USK) kembali melaksanakan Aceh International Nursing Conference (AINC). Konferensi internasional keperawatan yang berlangsung di Banda Aceh pada 6-7 Oktober 2023 merupakan perhelatan ke-6.

Ketua panitia konferensi, Ns. Nurhasanah, M.Kep, Minggu (8/10/2023) mengatakan, kegiatan ini turut bekerja sama dengan School of Nursing, KPJ Healthcare University College Malaysia.

"Konferensi penting ini menyediakan platform untuk mendiskusikan dan mengatasi masalah kesehatan global yang mendesak, seperti penyakit menular, kesehatan mental, penyakit tidak menular, dan dampak teknologi baru terhadap pelayanan kesehatan," jelasnya.

AINC ke-6 bertema Tantangan dan Peluang bagi Profesional Kesehatan. Dengan tujuan, memajukan Ilmu Keperawatan dalam praktek dan meningkatnya penelitian di bidang keperawatan, dengan mempromosikan integrasi temuan penelitian ke dalam aplikasi praktis.

"Kami berharap, seluruh peserta AINC mendapatkan pengetahuan yang sangat baik, dan kesempatan berjejaring untuk penelitian, praktik, dan kolaborasi pendidikan," ucap Nurhasanah.

Sementara itu, Wakil Rektor USK Bidang Akademik, Prof. Dr. Ir. Agussabti, M.Si dalam sambutannya menyampaikan terima kasih, kepada seluruh peserta dari berbagai negara yang mengikuti AINC. Konferensi ini, menjadi wadah dialog untuk membahas kesehatan global.

"Ini penting untuk saling bertukar pengetahuan yang berakar pada penelitian. Fkep USK siap berkontribusi bagi dunia kesehatan di level global," kata Prof Agussabti.

Menurutnya, tantangan dunia kesehatan kian hari kian kompleks, maka penyesuaian kebijakan dan penanganan menjadi keniscayaan. Untuk itu, melalui forum AINC transfer knowledge sangat bermanfaat bagi dunia kesehatan tiap-tiap negara.

"Yang tidak kalah penting adalah Mengembangkan jaringan yang kuat dalam penelitian, praktik, dan pendidikan terkait masalah kesehatan global," pungkasnya.

Adapun narasumber utama pada konferensi keperawatan Fkep USK yang berlangsung selama dua hari, meliputi: Prof. Jan Nilsson, MSc., PhD, RN, RNT from Karlstad University - Sweden and Innland Norway University - Norway, Prof. Dr. Vigdis Abrahamsen Grøndahl from Østfold University College Halden, Norway, dan Prof. Dr. med. Meryam Schouler-Ocak from Charite Universitätsmedizin, Berlin, German.

Kemudian ada Prof. Dr. Hajjul Kamil, S.Kp, M.Kep. from Faculty of Nursing, Universitas Syiah Kuala, Aceh - Indonesia, Assoc. Prof. Dr. Praneed Songwathana from Faculty of Nursing, Prince of Songkla University Hatyai – Thailand, serta Andi Yoga Tama, ST, MPP. Chief of Field Office, UNICEF Aceh.[HU]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda