Beranda / Berita / Aceh / Gayo Lues Diguncang Gempa Dangkal

Gayo Lues Diguncang Gempa Dangkal

Minggu, 06 Oktober 2019 20:36 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi grafik hasil pencatatan seismometer alat pencatat besaran gempa bumi. [Foto: Reuters]

DIALEKSIS.COM | Gayo Lues - Gempa bumi bermagnitudo 4,5 SR mengguncang wilayah Kabupaten Gayo Lues, Provinsi Aceh, Minggu (6/10/2019) petang tadi. Tidak ada korban jiwa atau dampak kerusakan akibat gempat itu.

Berdasarkan informasi dari akun Twitter resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pada Minggu (6/10) sekitar pukul 17.41 WIB. 

Pusat gempa berada di darat 13 km barat laut Kabupaten Gayo Lues dengan kedalaman 19 kilometer. Lokasi gempa berada di koordinat 4.05 Lintang Utara dan 97.23 Bujur Timur. Getaran gempa dirasakan dalam skala MMI II1 Gayo Lues. 

Informasi diperoleh Dialeksis.com, Kepala BMKG Stasiun Geofisika Aceh Besar Djati Cipto Kuncoro mengatakan, gempa tersebut merupakan gempa bumi dangkal akibat aktivitas sesar aktif, sistem sesar Sumatera pada segmen Tripa.

"Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya," kata Djati Cipto Kuncoro seperti dirilis Bisnis Indonesia, Minggu (6/10/2019).

Djati Cipto Kuncoro berharap masyarakat hanya mengambil informasi dari lembaga resmi seperti BMKG. 

Informasi yang disebarkan BMKG sendiri bisa dipantau melalui media sosial BMKG di aplikasi Twitter dan Instagram. Selain itu, informasi resmi BMKG juga ditampilkan di website dan aplikasi smartphone.(me/dbs) 

Keyword:


Editor :
Makmur Emnur

riset-JSI
Komentar Anda