Beranda / Berita / Aceh / Hari Sabtu, Disdukcapil Kota Banda Aceh tetap Lakukan Perekaman KTP Elektronik

Hari Sabtu, Disdukcapil Kota Banda Aceh tetap Lakukan Perekaman KTP Elektronik

Sabtu, 21 November 2020 22:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Petugas Disdukcapil Banda Aceh sedang melakukan perekaman KTP elektronik di Kantor Keuchik Rukoh, Sabtu (21/11/2020). [Foto: Diskominfotik Banda Aceh]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dalam upaya percepatan pemenuhan kepemilikan KTP elektronik bagi warga Kota Banda Aceh, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Banda Aceh melaksanakan kegiatan jemput bola dengan metode pelayanan keliling perekaman KTP elektronik di gampong-gampong dalam wilayah Banda Aceh.

Bukan hanya hari kerja, pelayanan jemput bola ini juga dilaksanakan pada akhir pekan, seperti yang dilakukan pada hari ini, Sabtu (21/11/2020) di Kantor Keuchik Rukoh.

Kepala Disdukcapil, Dra. Emila Sovayana mengatakan pelayanan di hari libur sebagai bentuk upaya pelayanan prima bagi warga kota.

Kata Emila, pelayanan jemput bola ini mulai dilaksanakan pada hari Kamis lalu dan sudah terkumpul sebanyak 45 orang yang telah merekam.

“Kita sudah melakukan pelayanan ini di Gampong Panteriek, Gampong Geuceu Komplek dan hari ini di Gampong Rukoh, Alhamdulillah ada lima orang yang ikut perekaman KTP dan rata-rata ini remaja yang baru masuk 17 tahun,” kata Emila.

Untuk jadwal gampong-gampong lainnya bisa mendapatkan informasi dari kantor keuchik masing-masing.

Emila mengatakan, untuk pelayanan Jemput Bola ini masyarakat yang mau merekam cukup membawa fotokopi Kartu Keluarga (KK), apabila ada data tidak sesuai dengan KK bisa membawa fotokopi Akta Kelahiran atau Ijazah.

“Harapan kami agar dapat dimanfaatkan dengan baik kesempatan kegiatan ini, sebab petugas Disdukcapil dengan membawa alat dan peralatan hadir ke gampong-gampong untuk memberikan pelayanan langsung ke masyarakat,” harap Emila.

Pada penyelenggaraan program jemput bola ini tetap dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.(Rid/Hz)

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda