Beranda / Berita / Aceh / HIMAS FKIP USK Galang Dana untuk Korban Banjir Aceh Selatan

HIMAS FKIP USK Galang Dana untuk Korban Banjir Aceh Selatan

Jum`at, 09 September 2022 13:30 WIB

Font: Ukuran: - +


[Foto: HIMAS FKIP]

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Himpunan Mahasiswa Sejarah (HIMAS) Fakultas keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Syiah Kuala (USK) melakukan penggalangan dana untuk korban bencana banjir yang menimpa beberapa wilayah di Kabupaten Aceh Selatan. 

Dalam rilisnya yang diterima Dialeksis.com, Jumat (9/9/2022), Ketua Bidang Humas Himas FKIP USK, Herdi Aswira mengatakan, kegiatan yang dinamai Himas Peduli tersebut sebagai salah satu bentuk kepedulian sosial mahasiswa khususnya dari Prodi Pendidikan Sejarah FKIP USK.

"Kepedulian terhadap saudara-saudara yang menjadi korban bencana dan di sini kami sebagai fasilitator bagi masyarakat dalam menyalurkan bantuan kepada korban," kata Herdi, sekaligus koordinator lapangan, pada Jumat, 9 September 2022.

Aksi ini dikatakan Herdi, telah dilaksanakan sejak Senin, 5 September sampai Jumat, 9 September 2022. Lokasi penggalangan dana dilakukan di sejumlah persimpangan, Kota Banda Aceh.

"Untuk lokasi posko di Taman Sultanah Safiatuddin," ujarnya.

Selanjutnya »     Ketua Umum Himas FKIP USK, Rifqi Fauzal ...
Halaman: 1 2
Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda