Ipelmabar silaturahmi dengan Walikota
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Pelajar dan mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Ikatan Pelajar Mahasiswa Aceh Barat (IPELMABAR) bertandang ke pendopo Wali Kota Banda Aceh. Puluhan anak muda yang sedang menempuh pendidikan di Banda Aceh ini merupakan putra-putri asal Aceh Barat. Dipimpin sang Ketua, Teuku Irvani, Sekum, Sanusi dan Bendahara Umum, Hafrizal, rombongan disambut Wali Kota Banda Aceh, H Aminullah Usman SE Ak MM, Senin (24/9/2018).
"Kami datang kesini ingin bersilaturrahmi dengan Wali Kota yang memang putra asli Aceh Barat. Pak Wali selaku Ketua Ikatan Kekeluargaan Aceh Barat (IKABA) merupakan orang tua kami, sosok Ayah bagi kami meminta arahan dan bimbingan," kata Teuku Irvani.
Katanya, Banda Aceh merupakan rumah kedua bagi pelajar dan mahasiswa asal Aceh Barat. Paguyuban IPELMABAR memiliki banyak program, baik yang dilaksanakan di Banda Aceh maupun di daerah asal, Aceh Barat. Dalam menjalankan program-program tersebut, pengurus ingin mendapatkan arahan dan bimbingan dari Wali Kota selaku orang tua.
"Dalam waktu dekat, kami akan melakukan peusijuk adik adik mahasiswa yang baru diterima di sejumlah universitas di Banda Aceh. Kami harap Pak Wali bisa hadir dan menyambut adik adik kita. Ini tentu menjadi motivasi tersendiri bagi mereka," ujarnya.
Dalam bidang yang lain, IPELMABAR juga melaksanakan kegiatan pengajian rutin yang diikuti oleh anggota paguyuban. Kegiatan ini digelar di gedung Arsip dan Perpustakaan Aceh setiap malam Jumat.
"Pengajian ini rutin kita gelar dalam rangka menambah pengetahuan agama Islam pelajar dan mahasiswa. Pengajian juga terbuka untuk umum," ungkap Teuku Irvani.
Dalam kesempatan ini, Teuku Irvani juga menyampaikan bahwa organisasi yang dipimpinnya siap mendukung program-program pembangunan Pemko Banda Aceh di bawah kepemimpinan Amin-Zainal.
"Kami lihat banyak program pro rakyat dibawah kepemimpinan Pak Wali, kami siap mendukung program program tersebut," kata Irvani.
Terkait dengan sejumlah persoalan di Kota Banda Aceh, seperti air dan sampah, Ketua IPELMABAR meyakini Wali Kota dan jajarannya akan mampu mengatasinya.
"Air misalnya, Kami lihat komitmen kuat Wali Kota untuk menyelesaikannya. Saya pikir persoalan air ini merupakan warisan masa lalu dan memang butuh waktu. Namun kami melihat sekarang banyak progres yang dilakukan PDAM, seperti layanan pengaduan dimana petugas langsung turun ketika ada keluhan pelanggan," ungkapnya.
Terkait persoalan sampah, Teuku Irvani juga optimis Wali Kota dan Pemko mampu mengatasinya.
"Saya ikuti perkembangannya, Saya tahu Pemko ingin membangun PLTSa di TPA Gampong Jawa. Dan ini telah mendapat dukungan penuh dari Menteri ESDM. Ini inovasi Wali Kota yang perlu kita dukung bersama untuk program kebersihan kota," tambah Teuku Irvan.
Sementara itu, Wali Kota menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas kehadiran para pelajar dan mahasiswa IPELMABAR ke pendopo.
"Saya berterimakasih atas dukungan IPELMABAR terhadap program program pembangunan kota. Meski bukan berasal dari Banda Aceh tapi kalian sangat peduli terhadap kota ini," kata Aminullah.
Wali Kota yang merupakan Ketua IKABA ikut memberikan motivasi kepada para mahasiswa ini untuk terus berkarya. Katanya, sebagai anak muda yang masih memiliki ide-ide segar dan kreatif, teruslah berkarya, baik untuk daerah asal maupun untuk Banda Aceh, tempat mereka menempuh pendidikan.
"Tuangkan ide ide dalam sejumlah program, baik keagamaan, olahraga maupun program pendidikan. Kami selaku orang tua akan selalu mendukung," kata Wali Kota. (mkk)