Beranda / Berita / Aceh / ISMI Minta Bank Aceh Syariah Percepat RUPS

ISMI Minta Bank Aceh Syariah Percepat RUPS

Kamis, 17 Juni 2021 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Akhyar

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ketua Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) Provinsi Aceh Nurchalis minta Direksi Bank Aceh Syariah agar segera memanggil para pemegang saham untuk lakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

Nurchalis mengatakan, RUPS sebagai konstitusi aturan perbankan dalam membahas program, evaluasi program berjalan tentunya harus selesai dirapatkan dalam rangka menjadikan Bank Aceh Syariah jauh lebih baik.

Tertundanya RUPS, ungkap dia, bakal menjadi penghalang bagi Bank Aceh Syariah untuk mencapai titik tujuan dari sebuah perbankan.

Menurut Nurchalis, Bank Aceh Syariah sudah menjadi bank kebanggaan rakyat Aceh. Apalagi dengan hilangnya bank konvensional di Aceh bisa menjadi peluang bagi Bank Aceh Syariah untuk meraup 80 persen nasabah yang ada di Aceh.

"Tentunya kita selaku masyarakat Aceh sangat berbangga. Semakin banyak nasabah, semakin banyak orang percaya ke Bank Aceh Syariah, ya, semakin kondusif Bank Syariah dalam mengayomi kabutuhan-kebutuhan yang menyangkut dengan kesejahteraan di Aceh," ujar Nurchalis saat dihubungi Dialeksis.com, Kamis (17/6/2021).

Di sisi lain, Nurchalis juga minta Gubernur Aceh Nova Iriansyah sebagai penanggungjawab Bank Aceh Syariah untuk mengupayakan percepatan RUPS ini.

Karena tertundanya RUPS, kata dia, bakal mengganggu semua aktivitas program Bank Aceh Syariah karena pihak bank tidak bisa mengeksekusi akibat belum ada persetujuan secara pemagang saham.

"Karenanya, kesibukan apapun yang menyangkut dengan RUPS itu harus dapat segera dilaksanakan," pungkas Nurchalis.

Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda