Beranda / Berita / Aceh / Ketua DPRK Bireuen Berjanji Prioritaskan Anggaran 2020 Bangun Jalan Kecamatan Makmur

Ketua DPRK Bireuen Berjanji Prioritaskan Anggaran 2020 Bangun Jalan Kecamatan Makmur

Jum`at, 11 Oktober 2019 17:21 WIB

Font: Ukuran: - +

Ketua DPRK Bireuen Rusyidi Mukhtar bersama anggota DPRK kunungi langsung jalan di Kecamatan Makmur, Bireuen. (Foto: Fajri)


DIALEKSIS.COM | Bireuen - Warga Kecamatan Makmur, Kabupaten Bireuen berharap ada perbaikin jalan utama sepanjang 8 kilometer pada DPRK yang baru. 

Jalan yang sehari-hari dilintas warga sudah layak dibangun kembali. Pasalnya jalan itu sudah beraspal lagi.

Muslem Tokoh Masyarakat Kecamatan Makmur mengatakan, jalan utama itu sudah rusak parah, warga sangat sulit melintasi jalan ini. Warga berharap tahun 2020 mendatang jalan ini harus menjadi prioritas pembangunan jalan.

"Kerusakanya sudah sangat parah. Dan ini sudah berlangsung lama. Ini jalan penghubung ke kecamatan. Semoga di tahun 2020 bisa teraspal," kata Muslem.

Ketua DPRK Bireuen Rusyidi Mukhtar bersama anggota DPRK lain berkunjung langsung ke lokasi di Gampong Cot Kruet, Ule Glee, Leubu Mesjid.

Zulkarnaini Anggota DPRK Bireuen yang ikut ke Dapilnya bersama ketua DPRK Bireuen turun ke lokasi mengatkan, berusaha memperjuangkan pembangunan jalan tersebut.

"Kedatangan saya bersama rombongan dan Pimpinan DPRK untuk melihat kondisi jalan dan tentunya akan menjadi prioritas dalam penganggaran. Insyallah sama-sama kita perjuangkan anggaran di tahun 2020,"kata Zulkarnaini.

Ketua DPRK Bireuen Rusyidi Mukhtar berjanji akan memperjuangkan alokasi anggaran untuk pembangunan jalan utama kecamatan Makmur.

"Ini kita usahakan ditahun anggaran berikutnya. Nanti akan kita usul dari dana otsus kabupaten dan Provinsi," kata pria akrab dipanggil Ceulangiek. (Faj)

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda