Ketua Perpadi: Kebutuhan Beras di Aceh Lebih Besar Permintaan daripada Penawaran
Font: Ukuran: - +
Reporter : Alfi Nora
Ketua DPD Pengusaha Penggilingan Padi dan Beras Aceh, Dr Darmawan. [Foto: for Dialeksis.com]
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ketua DPD Pengusaha Penggilingan Padi dan Beras (Perpadi) Aceh, Dr Darmawan menyebutkan harga gabah di Aceh pada tahun 2023 rata-rata Rp6200 per Kg.
Angka tersebut mengalami kenaikan dari tahun sebelumnya, penyebabnya karena spot panen masih kecil dan untuk panen raya akan berlangsung pada Maret 2023.
“Kebutuhan beras di Aceh lebih besar permintaan dari barang yang ada, seharusnya stok barang di gudang itu disalurkan segera sebanyak mungkin, tapi gudang sampai hari ini masih tersegel, mungkin secara administrasi beacukai belum selesai makanya disegel,” jelasnya kepada Dialeksis.com, Rabu (18/1/2023).
Sambungnya, untuk informasi lebih jelas ia meminta reporter Dialeksis.com untuk konfirmasi dengan pihak Bulog kenapa penyebab masih disegel. Sedangkan harga di pasar terus meningkat.
“Kami Perpadi saat ini terus berupaya mencari dari mana sumber daerah yang ada panen, kami datangi supaya pasar kami terpenuhi,” terangnya.
Kata dia, saat ini daerah yang ada panen, yaitu Kabupaten Nagan Raya, Aceh Utara, Aceh Barat Daya, dan Aceh Tamiang. [NOR]