Komunitas "Gerobak Sedekah Nasi Gratis" Bagikan Makanan Gratis Kepada Jamaah Jumat
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Sejumlah wanita dari komunitas "Gerobak Sedekah Nasi Gratis" membagikan makanan gratis kepada Jamaah Jumat Mesjid Baitushalihin Ulee Kareng, Banda Aceh, Jumat (1/2).
Koordinator kegiatan, Rina, menjelaskan kegiatan sosial ini murni gerakan spontanitas dari komunitas nya. Biaya kegiatan berasal dari sumbangan teman teman media sosial, seperti pertemanan facebook ,whatsapp, dan Instagram.
"kami menerima sumbangan dari teman teman media sosial untuk kegiatan ini"tutur Rina.
Rina menambahkan, pembagian makanan gratis ini sudah berlangsung selama sebelas minggu. Makanan yang dibagikan bervariasi, ada nasi, mie caluk, dan makanan lainnya.
"kegiatan ini sudah berlangsung selama sebelas minggu bang"ujar wanita asal Desa Ie Masen Kayee Adang ini.
Lebih lanjut Rina menceritakan, pembagian makanan ini tidak hanya di mesjid Baitusshalihin saja,akan tetapi juga digelar di beberapa mesjid lainnya.
"kita juga ada di mesjid Ulee Lheu dan di mesjid Lhoknga"ungkap Rina.
Sepanjang amatan Dialeksis.com,pembagian makanan gratis ini mendapat animo yang cukup tinggi dari sejumlah jamaah yang baru usai menunaikkan shalat Jumat. Pembagian makanan Hanya diprioritaskan kepada Jamaah dewasa saja.
"kami mendapatkan arahan dari pengurus mesjid agar pembagian makanan hanya diprioritaskan kepada jamaah dewasa"ungkap Rina.
Kepada Dialeksis.com Rina juga menyampaikan pesan, jika ada masyarakat yang mau ikutan menyumbang untuk kegiatan sosial ini, silahkan menghubungi dirinya.
"didepan pagar mesjid ada spanduk kegiatan ini bang. Disana ada tertera no HP atau WA saya. Silahkan dikontak di no tersebut"ujar Rina. (IM)