Beranda / Berita / Aceh / Majelis Guru dari Perak Kunjungi Unsyiah

Majelis Guru dari Perak Kunjungi Unsyiah

Rabu, 27 Maret 2019 22:57 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Sebanyak 26 guru Malaysia yang tergabung dalam Majelis Guru Cemerlang Negeri Perak mengunjungi Unsyiah, Selasa (26/3). Kunjungan ini disambut oleh Wakil Rektor Unsyiah Bidang Perencanaan, Kerja Sama, dan Humas, Dr. Hizir, di Balai Senat.

Perwakilan guru Malaysia, Muhammad Syafii, mengatakan kunjungan untuk melihat Unsyiah lebih dekat. Selain itu, juga untuk mengetahui lebih rinci keunggulan serta program studi yang dimiliki kampus tertua di Aceh ini.

"Kami mengucapkan terima kasih karena telah diterima dengan baik," ujarnya.

Syafii berharap kunjungan ini bukan hanya sebatas silaturahmi semata, tetapi juga dapat membuka peluang kerja sama.

Dr. Hizir mengapresiasi kunjungan dari Majelis Guru Negeri Perak, Malaysia ini. Menurutnya Aceh dan Perak memiliki hubungan erat sejak dulu. Bahkan, di Perak terdapat kampung Aceh yang menjadi bukti kedekatan kedua daerah ini sejak lama.

"Bahkan, tahun lalu sekitar 15 mahasiswa Unsyiah melakukan kegiatan pengabdian KKN di Perak," ujarnya.

Ia berharap kunjungan ini dapat memberikan gambaran tentang Unsyiah. Hizir juga mengajak para guru untuk mempromosikan Unsyiah kepada siswa-siswinya agar mereka mau melanjutkan pendidikan ke Unsyiah. Bahkan, ia menjanjikan kuota khusus bagi siswa asal Perak yang ingin kuliah di Unsyiah.

(Humas Unsyiah/fer)

Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda