Beranda / Berita / Aceh / Medco Dampingi Warga Aceh Timur yang Terpapar Gas

Medco Dampingi Warga Aceh Timur yang Terpapar Gas

Sabtu, 10 April 2021 10:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Agam K

DIALEKSIS.COM | Aceh Timur - Tim Medikal Medco E&P Malaka, mendampingi warga Desa Panton Rayeuk T, Kabupaten Aceh Timur, yang diduga terpapar gas milik perusahaan tersebut.

VP Relations & Security Medco E&P Indonesia, Arif Rinaldi mengatakan, perusahaan akan terus memonitor kesehatan dan menyalurkan kebutuhan warga terdampak, serta terus berkoordinasi dengan pihak puskesmas dan instansi terkait lainnya.

“Perusahaan akan terus fokus menangani warga yang terdampak kejadian ini, baik terkait kesehatan maupun kebutuhan logistik warga tersebut,” ujar Arif Rinaldi melalui siaran pers yang diterima dialeksis.com, Sabtu (10/4/2021).

Arif menambahkan, sumur AS 11 saat sekarang ini sedang dalam proses perawatan rutin. Perusahaan telah menghentikan aliran sumur, segera setelah mendapatkan informasi pada Jumat (9/4) pagi.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, sebanyak 250 warga yang tinggal di Desa Panton Rayeuk T, Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur, terpaksa mengungsi ke kantor camat setempat, agar tidak terhirup gas yang diduga bersumber dari PT Medco.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Timur, Ashadi mengatakan, hal tersebut dilakukan agar tidak lagi terjadinya bertambah korban dan menginap disejumlah tenda yang telah disediakan.


Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda