Beranda / Berita / Aceh / Menang Telak, Dailami Terpilih Sebagai Wakil Bupati Bener Meriah

Menang Telak, Dailami Terpilih Sebagai Wakil Bupati Bener Meriah

Kamis, 14 Januari 2021 12:30 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM| Redelong - Kemenangan telak diraih Dailami dalam sebuah pemilihan di gedung DPRK Bener Meriah, Kamis (14/1/2021). Dailami berhak menjabat wakil Bupati Bener Meriah.

Dari 25 suara anggota DPRK Bener Meriah, 20 suaranya “bulat” untuk Dailami, sementara 5 suara dinyatakan rusak, sedangkan kandidat calon wakil bupati lainya, Yusrol Hana, tidak mendapatkan satu suarapun.

Dailami akan mengisi sisa jabatan wakil Bupati Bener Meriah priode 2017-2022. Dalam pemilihan di gedung DPRK yang dipimpin langsung ketua DPRK M. Amin, Dailami sudah diperhitungkan banyak pihak akan mendapatkan suara terbanyak.

“Amanah ini akan saya emban dengan segenap kekuatan dan kemampuan saya, bantu dan dukung saya untuk sama sama membangun negeri ini,” sebut Dailami, ketika diminta tanggapanya oleh Dialeksis.com, Kamis (14/1/2021) usai pemilihan. (baga)


Keyword:


Editor :
Redaksi

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda