Beranda / Berita / Aceh / MIN 27 Aceh Besar Jadi Pilot Project "Sekolah Jujur Sekolah Saya"

MIN 27 Aceh Besar Jadi Pilot Project "Sekolah Jujur Sekolah Saya"

Kamis, 24 Maret 2022 18:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Penandatanganan pilot project "Sekolah Jujur Sekolah Saya", Rabu (23/3/2022). [Foto: Media Center Aceh Besar]


DIALEKSIS.COM | Jantho - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar Abrar Zym S.Ag M.H secara resmi melakukan penandatangani pelaksanaan program "Sekolah Jujur Sekolah Saya" yang diinisiasi oleh Lembaga SPAK (Saya Perempuan Anti Korupsi) di Banda Aceh, Rabu (23/3/2022).

Abrar Zym didampingi Kepala MIN 27 Aceh Besar Naswati S.Ag sebagai Madrasah pilot project pelaksanaan program, menyerahkan MoU tersebut kepada SPAK Perwakilan Aceh, Destika Gilang Lestari.

Program yang bertujuan mengamankan nilai-nilai dan karakter antikorupsi pada anak ini dibuka langsung oleh Direktur Kepala Sekolah, Pengawas Sekolah dan Tenaga Pendidikan Kemendikbud RI, Dr. Praptono, M.Ed secara virtual.

"Penanaman nilai dan karakter anti korupsi bisa dimulai dari dunia pendidikan kepada anak," kata Praptono.

Kakankemenag Aceh Besar, Abrar Zym mengaku bangga atas dipilihnya salah satu Madrasah di Aceh Besar menjadi pilot project pelaksanaan program Sekolah Jujur Sekolah Saya. 

"Semoga berjalan dengan baik dan dapat menjadi contoh untuk diterapkan di sekolah lain nanti," harapnya.

Selain di Aceh, Pelaksanaan MoU tersebut secara serentak dilakukan dengan provinsi lainnya, antara lain Papua, Makassar, Banten, Gorontalo, dan Papua Barat. [MC]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda