Beranda / Berita / Aceh / Momentum Hari Guru Nasional, KoBar-GB Aceh Soroti Nasib Guru Honorer

Momentum Hari Guru Nasional, KoBar-GB Aceh Soroti Nasib Guru Honorer

Sabtu, 26 November 2022 09:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fatur

Ketua KoBar-GB Aceh, Husniati Bantasyam. [Foto: For Dialeksis]


“Padahal peran guru honorer, kontrak dan bakti ini tidak kalah jauh penting dalam mendidik generasi bangsa, khususnya di Aceh,” ucapnya. 

Menurutnya, dimomentum ini harus menjadi refleksi diri agar dunia pendidikan Aceh menjadi semakin lebih baik ke depan, terutama terhadap kepastian dan terpenuhinya hak-hak terhadap guru honorer, kontrak, dan baik.

Ia mengatakan, masih banyak guru kontrak yang digaji hanya Rp 50.000/bulan. Walaupun begitu, para guru ini tetap bekerja dengan ikhlas, selalu kuat dalam setiap langkah kakinya untuk mendidik generasi bangsa. 

Namun, ia meminta hal-hal seperti agar tidak terjadi lagi. Oleh karenanya, ini menjadi hal penting untuk segera dievaluasi segera.

Ia mengatakan, sejak Covid-19 sudah jarang sekali ada pelatihan terhadap guru. Kalaupun ada hanya guru yang sudah sering mengikuti pelatihan saja yang dikirim. Seharusnya, harus ada regenerasi. 

Husniati juga mengharapkan, juga adanya reward khusus bagi para guru honorer, kontrak, dan bakti ini. “Peran mereka dalam mencerdaskan bangsa sangatlah penting. Oleh karena itu, mereka patut diberi apresiasi setinggi-tingginya,” pungkasnya. [ftr/bna]

Halaman: 1 2
Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda