Beranda / Berita / Aceh / Optimalisasi Pengaduan Masyarakat Melalui Aplikasi La-Rindu

Optimalisasi Pengaduan Masyarakat Melalui Aplikasi La-Rindu

Jum`at, 27 September 2019 22:16 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Sabang - Kepala Kejaksaan Negeri Sabang Suhendra, SH, pada Kamis, 12 September 2019 lalu telah melaunching Aplikasi La-Rindu yang merupakan Proyek Perubahan Diklat Pim IV Angkatan IV 2019, yang dibuat oleh Peserta An. Dr. Satria Ferry, SH., MH., dengan Judul Proyek Perubahan "Optimalisasi pengelolaan Laporan/Pengaduan Masyarakat terkait Dugaan Tindak Pidana Korupsi pada Kejaksaan Negeri Sabang melalui Aplikasi La-Rindu"

Dalam waktu dekat aplikasi ini akan tersedia di Play Store untuk mendownload dan installnya. Kehadiran aplikasi tersebut tersebut dapat membantu Bidang Tindak Pidana Khusus dalam Menerima, mengelola, menindaklanjuti Laporan dan Pengaduan berkualitas, akurat, akuntable dan dapat menjadi alternatif bagi permasalahan diatas sebagaimana dalam latar belakang masalah.

Sehingga selain menampung peran serta masyarakat juga meningkatan kualitas penanganan perkara tindak pidana Korupsi. Laporan akan dicatat, ditindaklanjuti dengan cepat dan tepat, serta menyampaikan perkembangan tindak lanjut kepada pelapor.

"Semoga dengan adanya Proyek Perubahan ini akan membuat Kejaksaan Negeri Sabang semakin dipercaya publik sebagai lembaga yang profesional dan akuntable dalam melaksanakan tugas-tugasnya demikian pula dengan program Peduli Anak Bangsa, diharapkan dapat membantu anak-anak Sabang dalam menajalani masa pendidikan sekolahnya dengan baik dan dapat mencetak bibit-bibit unggul dari Sabang" pungkasnya.(pd/dbs)

Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda