Pangdam IM: Perbakad Diharapkan Dapat Lahirkan Penembak Berprestasi.
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Sebagai salah satu club binaan di lingkungan Kodam Iskandar Muda, Persatuan Menembak Angkatan Darat IM (Perbakad IM) diharapkan dapat melahirkan atlet-atlet penembak yang berprestasi.
Demikian harapan Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Teguh Arief Indratmoko yang disampaikan saat menghadiri acara pelantikan Kolonel Cpl Nur Budi Asmara SE, sebagai Ketua Umum Panglima Shooting Club Persatuan Menembak Angkatan Darat IM (PSC-Perbakad IM), kemarin, Sabtu (30/3). Kolonel Cpl Nur Budi Asmara SE, dilantik oleh Komandan Resimen Induk Militer Kodam Iskandar Muda (Danrindam IM), Kolonel Inf Dwi Endrosasongko SSos.
Jenderal bintang dua tersebut menambahkan, dengan dibentuknya organisasi itu juga dapat membina bakat para atlet Provinsi Aceh dalam rangka menyongsong PON tahun 2024 mendatang.
Sehingga melalui organisasi itu diharapkan dapat terjalin silaturahmi yang erat dan bersinergi dengan berbagai instansi.
Pangdam IM juga menaruh harapan pelantikan dan pengukuhan pengurus PSC Perbakad Kodam IM tersebut mampu memberikan sumbangsih yang besar dalam rangka membina, mengkoordinir, dan mengawasi perkumpulan-perkumpulan organisasi bidang olah raga menembak di seluruh wilayah Provinsi Aceh.
Sementara itu, Ketua Umum PSC Perbakad IM Kolonel Cpl Nur Budi Asmara SE menjelaskan PSC lahir atas dasar keberadaan Perbakad IM yang mengemban visi dan misi mengembangkan club-club baru di satuan jajaran Kodam IM.
"PSC merupakan club kedua, setelah sebelumnya terbentuk Gajah Mada Shooting Club atau GMSC di Pomdam IM," kata Kolonel Nur Budi yang juga menjabat Kapaldam IM