Beranda / Berita / Aceh / Pemda Aceh Selatan Diminta Tambah Armada Pemadam Kebakaran

Pemda Aceh Selatan Diminta Tambah Armada Pemadam Kebakaran

Senin, 05 Agustus 2019 21:21 WIB

Font: Ukuran: - +

Ketua Umum Lembaga Pemberdayaan Potensi Masyarakat Aceh (LP2MA), Said Alpeni.

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Peristiwa kebakaran di Bakongan hari ini, Senin (5/8/2019) diminta  ditanggapi serius oleh Pemda Aceh Selatan dengan menambah jumlah armada pemadam kebakaran di Aceh Selatan khususnya wilayah Pos 5 Bakongan-Kota Bahagia dan Bakongan Timur.

"Menurut data yang kami dapatkan dari Pusdalops PB BPBD Aceh Selatan, sejak Januari hingga Agustus 2019 telah terjadi sebanyak 18 kebakaran baik bangunan maupun lahan. Tingginya angka kebakaran pada tahun 2019 tersebut seharusnya menjadi catatan bagi pemerintah Aceh Selatan untuk menambah jumlah armada minimal setiap kecamatan harus memiliki satu unit mobil pemadam kebakaran, sehingga apabila terjadinya musibah kebakaran bisa langsung di tangani dengan cepat." Ujar  Ketua Umum Lembaga Pemberdayaan Potensi Masyarakat Aceh (LP2MA), Said Alpeni kepada Dialeksis.com, Senin (5/8/2019) melalui siaran pers.

Saat ini, menurut data yang ada  di Pos 5 Bakongan yang meliputi Wilayah Manajemen Kerja (WMK) Bakongan,  Kota Bahagia dan Bakongan Timur hanya didukung satu unit mobil pemadam kebakaran. Menurut said,  kondisi ini tentu sangat tidak memadai mengingat jarak antara tiga kecamatan tersebut sangat jauh sehingga memakan waktu untuk bisa menjangkau lokasi musibah.

"Seperti kejadian kebakaran hari ini di Bakongan, kami mendapatkan informasi dari masyarakat satu unit tersebut tidak mampu memadamkan api dengan cepat hingga membutuhkan banyak waktu karena jarak tempuh yang jauh. Bahkan menurut informasi dari masyarakat setempat saat bantuan mobil pemadam dari Pos 4 Kluet  Utara tiba api sudah padam dan sudah menghanguskan rumah warga" ujar pria yang juga ketua DPD Ikatan Ahli Konstruksi Indonesia Provinsi Aceh ini.

Dirinya berharap,  agar peningkatan sumberdaya manusianya juga harus didukung terutama kualitas dari SDM personil pemadam itu sendiri.

"Sehingga saat terjadinya musibah para personil pemadam kebakaran tersebut dapat sigap menjalankan tugasnya" pungkas said. (pd)


Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda