kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Polsek Bireum Bayeun dan BKSDA Obati Gajah Sakit

Polsek Bireum Bayeun dan BKSDA Obati Gajah Sakit

Kamis, 20 September 2018 12:06 WIB

Font: Ukuran: - +


Foto: Tribratanewslangsa

DIALEKSIS.COM | Aceh Timur - Polsek Bireum Bayeun bekerja sama dengan Dinas BKSDA Aceh mengobati seekor gajah betina sakit akibat kakinya terjerat kawat di hutan Dusun Alur Lab, Gampong Blang Tualang Kecamatan Bireum Bayeun, Kabupaten Aceh Timur, Rabu (19/09).

Kapolres Langsa, AKBP Satya Yudha Prakasa,S.I.K melalui Kapolsek Bireum Bayeun, Ipda Riwal Maulidinata, S.T.K mengatakan bahwa Polri akan selalu hadir untuk membantu setiap ada permasalahan dan akan selalu memberikan perlindungan, baik terhadap orang atau pun satwa yang dilindungi. 

"Menindaklanjuti laporan warga, ada gajah yang terluka, kami berkoordinasi dengan Dinas BKSDA Aceh yang dipimpin langsung oleh Sda. Azharudin dan drh. Anhar serta personil dari Polsek sama-sama turun ke lokasi dan benar seekor gajah yang sudah terjerat dan kakinya nyaris putus. Bersama dengan tim dari BKSDA Aceh langsung memberikan pengobatan." Ucap Kapolsek. (Jefrizal/Imran/Agus/Tribratanewslangsa)


Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda