kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Putra Almardhatillah Pimpin PD Prima DMI Aceh Barat

Putra Almardhatillah Pimpin PD Prima DMI Aceh Barat

Sabtu, 15 September 2018 13:59 WIB

Font: Ukuran: - +



DIALEKSIS.COM | Meulaboh — Putra Almardhatillah Pimpin Perhimpunan Remaja Mesjid Dewan Mesjid Indonesia (Prima DMI) Aceh Barat, Meulaboh pada Jum'at (14/9/2018) setelah menerima mandat dari Pimpinan Wilayah Prima DMI Provinsi Aceh.

 Mandat tersebut diberikan kepada Putra Almardhatillah, S.Sos untuk memimpin Prima DMI Daerah Kabupaten Aceh Barat sebagai ketua di dampingi Nanda Saputra, S.Sos, Rahmatillah, ST dan Alfian Akbar untuk menyusun struktur pengurus PD Prima DMI Aceh Barat.

Teuku Muhammad Razeki Ketua Umum Prima DMI Aceh mengatakan ini menjadi langkah awal dan semoga amanah dalam mengemban tugas untuk ummat dan menjadi ladang pahala buat pengurus semuanya.

Sementara itu, Putra Almardhatillah, S.Sos juga menyampaikan bahwa Prima DMI Aceh Barat masih pada tahap pembentukan.

"Kita juga udah berkoordinasi dengan beberapa pihak, Alhamdulillah Respon nya sangat Positif," ujarnya.

Lebih lanjut Putra mengharapkan do'a serta dukungan dan Partisipasi dari Elemen masyarakat juga Pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Barat untuk Prima DMI Aceh Barat agar bisa melakukan Kegiatan-kegiatan Positif.

"Insya Allah prima Aceh Barat akan memfokuskan kegitan untuk kemakmuran Mesjid, kita akan berupaya untuk menghidupkan kembali Kegiatan-kegiatan bermanfaat dan membawa dampak positif bagi remaja dan masyarakat Aceh Barat," katanya.

Adapun pengurus harian pada pembentukan Prima DMI Aceh Barat di antaranya Nanda Saputra, S.Sos sebagai wakil ketua umum, Rahmatillah, ST sebagai Ketua 1, dan Alfian Akbar Sebagai Sekretaris Umum.

 "Masih ada beberapa Sahabat-sahabat kita yang lain, masuk dalam kepengurusan, semoga amanah serta menjadi Ibadah Buat kami Semua nya, dan semoga Allah SWT. Memberikan kemudahan dan kelancaran untuk kegiatan-kegiatan dari PD Prima DMi Aceh Barat," ujarnya. (rel)

Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda