Beranda / Berita / Aceh / Rahmat Suhendro: BNPT Fokus Progam Pemberdayaan Masyarakat secara Outbound

Rahmat Suhendro: BNPT Fokus Progam Pemberdayaan Masyarakat secara Outbound

Kamis, 12 Mei 2022 18:30 WIB

Font: Ukuran: - +

FGD Monitoring Pelibatan Masyarakan dalam Pencegahan Terorisme Melalui FKPT Aceh mengusung Tema "Bersama Kita Tingkatkan Kinerja Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Aceh”, Kamis (12/5/2022) di Grand Arabia Hotel. [Foto: dok. FKPT Aceh]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Kasubdit Pemberdayaan Masyarakat BNPT, Kolonel (Czi.) Rahmad Suhendro memberikan apresiasi kepada FKPT Aceh yang sudah aktif melakukan berbagai kegiatan Pencegahan Radikalisme dan Terorisme di luar Progam BNPT. 

"Kita sangat mendukung apa yang sudah dilakukan FKPT Aceh dalam berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah maupun Intansi Vertikal untuk melakukan kontribusi positif di bidang Pencegahan," Kata Kolonel (Czi.) Rahmad Suhendro, dalam FGD Monitoring Pelibatan Masyarakan Dalam Pencegahan Terorisme Melalui FKPT Aceh, Kamis (12/5/2022) di Grand Arabia Hotel.

Ia mengungkapkan, untuk tahun 2022, Progam Pemberdayaan Masyarakat BNPT Bersama FKPT yang melibatkan masyarakat lebih bersifat outbound. 

"Untuk kegiatan Bidang Agama, Sosial dan Budaya misalnya, kita akan laksanakan di dayah atau pesantren, kemudian untuk Bidang Media Massa, Hukum dan Humas kita akan upayakan untuk dilaksanakan di café-café," ucapnya. 

Sedangkan untuk Bidang Pengkajian dan Penelitian akan dilakukan survei Indeks Resiko Terorisme (IRT) dan Indeks Potensi Radikalisme (IPR) di Kabupaten/Kota serta pada Bidang lainnya, yang juga akan dilakukan secara outbound dengan sasaran langsung ke masyarakat, tambahnya.

"Kita harapkan pada Bidang Pemuda dan Pendidikan juga dapat memaksimalkan Progam Kampanye Pencegahan Bahaya Radikalisme dan Terorisme bagi pemuda di wilayah pinggiran kota," sebut Rahmad.

Sementara itu, Ketua Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Aceh, Dr. Mukhlisuddin Ilyas, M. Pd juga telah menyampaikan berbagai kegiatan internal FKPT Aceh yang telah dilakukan dalam beberapa bulan terakhir.

"Seperti ikut serta dalam memberikan materi Sosialisasi RAN PE, penyiapan Rencana Aksi Pencegahan dan Penanggulangan Radikalisme dan Terorisme yang mengarah pada kekerasan di Provinsi Aceh, mengikuti Rakernas FKPT Se-Indonesia, melakukan silaturahmi dan diskusi dengan generasi FKPT Sebelumnya," urainya.

Melakukan pertemuan dan koordinasi dengan Asisten Teritorial Kodam IM Aceh, melakukan pertemuan rutin internal Pengurus FKPT Aceh, melakukan pertemuan silaturahmi dengan salah satu Pengurus FKPT Lampung yang berkunjung ke Aceh, melakukan diskusi FKPT Aceh dengan Flower Aceh dan UN Women

Mendiskusikan Usulan Draf Peraturan Gubernur tentang Tim Terpadu Pencegahan dan Penanggulangan Radikalisme Berbasis Kekerasan, memproduksikan konten Youtube tentang Praktek Baik tentang Toleransi, mengisi Materi Cegah Tangkal Radikalisme pada Kegiatan Kemah Kebangsaan Rindam Kodam IM Aceh pada Jum’at 20 Mei 2022 nantinya.

Mukhlis juga melaporkan, bahwa Pemerintah Aceh Melalui Badan Kesbangpol Aceh dalam 5 tahun terakhir telah mengalokasi anggaran khusus untuk mendukung kegiatan-kegiatan Pencegahan Radikalisme di Aceh.

"Selama ini pula sudah terbangun hubungan kerjasama yang harmonis antara FKPT Aceh dengan Instansi Vertikal maupun swasta, hal ini ini dibuktikan dengan adanya pelibatan pengurus-pengurus FKPT Aceh di beberapa lingkup kegiatan Pemerintah Aceh, Instansi Vertikal di Aceh serta swasta. Artinya, Pengarusutamaan FKPT Aceh selama ini berjalan dengan baik dalam melakukan upaya pencegahan Radikalisme," kata Mukhlis.

Untuk suksesnya progam BNPT ke depan, penting untuk membangun koordinasi dan komunikasi yang intens untuk setiap agenda kegiatan BNPT bersama FKPT Aceh, pesan Mukhlis kepada Kolonel Rahmad menutup pembicaraan.

FGD Monitoring Pelibatan Masyarakan dalam Pencegahan Terorisme Melalui FKPT Aceh mengusung Tema "Bersama Kita Tingkatkan Kinerja Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Aceh”. 

Hadir dari Pejabat dan Staf BNPT diantaranya Kasubdit Pemberdayaan Masyarakat, Kolonel (Czi.) Rahmad Suhendro; Subkoordinator Penelitian dan Evaluasi, Teuku Fauzansyah; Perencana Program Subdit Pemberdayaan Masyarakat, Kristy Swandini; Staf Subdit Pemberdayaan Masyarakat, Herisyal Natsir; Staf Subdit Pemberdayaan Masyarakat, Sutikno Try Setyo. 

Sedangkan Dari FKPT Aceh diantaranya Ketua Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Aceh, Dr. Mukhlisuddin Ilyas, M. Pd ; Kabid Media Massa, Hukum dan Humas, Dr. Wiratmadinata, SH., MH, Kabid Agama, Sosial Dan Budaya, Dr. Sulaiman Tripa, SH., MH; Kabid Pengkajian Dan Penelitian, Rizkika Lhena Darwin, MA ; Bendahara FKPT Aceh, Dedy Andrian, SE.,MM ; Satgas Administrasi, Nera Gustika, S.STP., MM; Satgas IT, Mardian ; Satgas Keuangan Joko Sutranto, SE. 

Serta yang berhalangan hadir diantaranya Kabid Perempuan dan Anak, Suraiya Kamaruzzaman, ST., L.LM., MT dan Kabid Pemuda dan Pendidikan, Azwar A. Gani, S.Pd karena sedang berada di luar kota, Kemudian Sekretaris FKPT Aceh, Drs. Mahdi Efendi yang juga berhalangan hadir Karena sedang melakukan pembekalan terhadap 45 Nindya Praja IPDN yang akan magang di Pemerintah Aceh di Aula Badan Kesbangpol Aceh. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda