Beranda / Berita / Aceh / Sembilan Bus Antarkan JCH Bireuen

Sembilan Bus Antarkan JCH Bireuen

Rabu, 31 Juli 2019 12:00 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh -  Sebanyak 285 dari 295 Jamaah Calon Haji (JCH) asal kabupaten Bireuen mulai diberangkatkan malam ini, Selasa (30/7/2019) sekira pukul 22.15 WIB dengan menggunakan sembilan bus menuju asrama haji Banda Aceh, sebelum terbang ke Tanah Suci.

Proses keberangkatan mereka secara seremonial dilepas oleh Wakil Bupati Bireuen, Dr H Muzakkar A Gani SH MSi di halaman Masjid Sultan Jeumpa, Bireuen. Di saksikan ratusan keluarga JCH dan masyarakat.

Pada kesempatan itu Muzakkar berpesan kepada para JCH untuk selalu menjaga kekompakan dan kesehatan, sehingga bisa menunaikan ibadah secara maksimal selama di Tanah Suci.

"Tajak keudeh kon jak meuen, tapi tajak ibadah. Maka harus tajaga kesehatan dan kekompakan sesama jamaah," pesan Muzakkar.

Sementara itu, kepala seksi (kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) kankemenag Bireuen, H Sulaimannur SAg, kepada media ini Selasa (30/7) malam menjelaskan, tahun 2019 ini JCH asal Bireuen seluruhnya berjumlah 295 jamaah. Mereka terdiri dari 105 jamaah laki-laki dan 190 jamaah perempuan

Ia melanjutkan, keberangkatan JCH tersebut tergabung dalam dua kelompok terbang (kloter), yaitu kloter 9 BTJ dan kloter 12 BTJ. Masing-masing kloter secara berturut-turut akan diberangkatkan sebanyak 285 JCH dan 10 JCH pada 30 Juli 2019 dan 3 Agustus 2019, jelasnya.

"Yang berangkat tahun ini rata-rata sudah menunggu sekitar delapan tahun. Dan jelang keberangkatan mereka sudah menjalani kegiatan seperti manasik haji, pemeriksaan keseharan dan dokumen," pungkas Sulaimannur.

Melalui media ini Sulaimannur mengingatkan para JCH, sesampainya di Tanah Suci untuk selalu menjaga kesehatan dan pola makan. Jangan sampai kehilangan, ketinggalan, tercecer, ataupun lupa membawa paspor. Jika bepergianpun harus selalu pamit pada ketua rombongan (karom).

"Jangan pergi sendiri-sendiri, kalau mau ke masjid minta pamit pada kelompoknya," kata Sulaimannur. (pd/rel)

Keyword:


Editor :
Pondek

riset-JSI
Komentar Anda