Serahkan Piala Bergilir MTQ ke Pj Gubernur, Aceh Besar Tetap Berjuang untuk Mempertahankan
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Simeulue - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto SSTP MM menyerahkan piala bergilir juara umum kepada Penjabat Gubernur Aceh Achmad Marzuki, pada saat pembukaan MTQ ke 36 tingkat Provinsi Aceh, yang berlangsung di Lapangan Alun-Alun Meuligoe Bupati Simeulue, di Sinabang, Minggu (26/11/2023) malam.
Muhammad Iswanto mengatakan, bahwa piala juara umum MTQ tingkat Provinsi Aceh dikembalikan kepada Penjabat Gubernur, namun Aceh Besar hanya mengembalikan untuk sementara waktu, sesuai aturan dan trofi tersebut diperebutkan kembali di MTQ ke-36.
"Pak Pj Gubernur, malam ini saya serahkan piala ini. Tapi, kami dari Aceh Besar akan berjuang dan berusaha semampu kami untuk merebutnya kembali," ujarnya.
Iswanto menyatakan, Kabupaten Aceh Besar hadir ke Bumi Ate Fulawan dengan personil terbaik, tujuannya hanya ingin mempertahankan gelar juara umum untuk ketiga kali.
"Bismillah, dengan doa dan dukungan dari lapisan masyarakat Aceh Besar. InsyaAllah kami diberi kemampuan untuk mempertahankan juara umum dan akan membawa pulang kembali piala bergilir tersebut ke Aceh Besar," ujar Muhammad Iswanto.
Disamping itu, Muhammad Iswanto juga menyampaikan terima kasih banyak kepada Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) dan segenap anggota DPRK serta seluruh unsur Forkopimda Aceh Besar atas semua dukungan baik moril maupun materil yang sudah diberikan untuk kafilah Aceh Besar.
"Alhamdulillah, hingga malam pembukaan berlangsung para Kafilah Aceh Besar dalam keadaan sehat dan mereka siap untuk tampil demi memberikan hasil yang terbaik. Sekali lagi, saya mohon dukungan dan doanya dari seluruh rakyat Aceh Besar agar kafilah kita bisa tampil maksimal dan keluar sebagai juara umum lagi," demikian Iswanto.