Beranda / Berita / Aceh / Sidak Pasar, Wabup Pijay Pantau Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Ramadan

Sidak Pasar, Wabup Pijay Pantau Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Ramadan

Rabu, 22 Maret 2023 17:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Wakil Bupati Pidie Jaya Dr. H. Said Mulyadi, SE, M.Si bersama Forkopimda dan OPD berbincang dengan para pedagang di Pasar Subuh Lueng Putu, Kecamatan Bandar Baru, Rabu (22/3/2023). [Foto: Prokopim Pidie Jaya]


DIALEKSIS.COM | Aceh - Dalam rangka memantau harga dan ketersediaan bahan pokok menjelang Ramadan 14444 H, Wakil Bupati Pidie Jaya Dr. H. Said Mulyadi, SE, M.Si bersama Forkopimda dan OPD terkait melakukan Sidak pasar di Pasar Subuh Lueng Putu, Kecamatan Bandar Baru, Rabu (22/3/2023).

Dalam sidak tersebut Wakil Bupati Pidie Jaya Dr. H. Said Mulyadi, SE, M.Si mengatakan, ketersediaan bahan pokok untuk masyarakat Kabupaten Pidie Jaya masih  aman.

"Namun, Pemerintah dan Forkopimda Kabupaten Pidie Jaya akan terus memantau ketersediaan bahan pokok tersebut, agar kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi,” ucap Said Mulyadi.

Setelah menanyakan berbagai macam harga kebutuhan pokok, Wakil Bupati Said Mulyadi beserta rombongan melihat-lihat kondisi pasar. Dari hasil pantauanya tersebut, Said Mulyadi mengatakan tidak ada kenaikan harga yang signifikan, dimana harga beberapa kebutuhan pokok masih stabil.

"Alhamdulllah untuk ketersediaan stok sembako selama puasa nanti akan mencukupi, kalau mengenai persoalan harga masih bisa dimaklumi, ya kalaupun ada kenaikan beberapa barang tapi itu tidak seberapa dan akan terus kita pantau gejolaknya," tuturnya.

Kepada para pedagang, ia mengingatkan agar tidak menaikkan harga terlalu jauh melambung tinggi karena saat ini mendekati masuk bulan Ramadan. 

”Untuk pedagang, cari untung itu wajar, tapi cari untungnya jangan berlebihan. Itu yang saya harapkan,” pungkasnya. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda