kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Terkait Pemukulan Adli, Sekda Bireuen: Saya No Comment

Terkait Pemukulan Adli, Sekda Bireuen: Saya No Comment

Sabtu, 16 Oktober 2021 13:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : fajri
Sekda Bireuen Ibrahim Ahmad. [Foto: Ist]

DIALEKSIS.COM | Bireuen - Terkait kasus pemukulan Adli SE Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang menjabat sebagai Kepala Seksi (Kasi) Hubungan Antar Lembaga (HAL) pada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) yang terjadi di pelataran parkir VIP Kantor Pusat Pemerintahan Bireuen sekira pukul 09.30 WIB, Kamis (15/10/2021).

Sekda Bireuen Ir Ibrahim Ahmad MSi dikonfirmasi Dialeksis.com, Sabtu (16/10/2021) mengatakan dalam hal peristiwa ini ia mengaku tidak mau mengomentarinya lebih lanjut. "Saya no comment. Kalau saya komentari tambah panjang. Tulis saja tak ada komentar dari saya," kata Sekda Bireuen yang mengaku dalam perjalanan.

Saat ditanyai lebih lanjut terkait pengaku Adli bahwa ia ikut menyuruh supirnya melakukan pemukulan terhadap Adli. Ibrahim Ahmad kembali mengulang perkataannya. "Tidak ada. no comment," ungkapnya.

Sementara itu Supir Sekda Bireuen seorang pria berinisial F berdasarkan pengakuan Adli ia dibogem oleh Supir Sekda. Hingga berita ini diturunkan Dialeksis.com belum terhubung dengan F supir Sekda Bireuen.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya Adli, SE Pegawai Negeri Sipil (PNS) lingkungan Pemkab Bireuen yang menjabat Kepala Seksi (Kasi) Hubungan Antar Lembaga (HAL) pada Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) mengaku dibogem supir Sekda Bireuen.

Kejadian itu berlangsung di pelataran parkir VIP Kantor Pusat Pemerintahan Bireuen sekira pukul 09.30 WIB, Kamis (15/10/2021). (Fajri Bugak)

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda