Beranda / Berita / Aceh / Tiga Pesan Wali Kota ke Warga Paska Shalat Ied di Masjid Babussalam

Tiga Pesan Wali Kota ke Warga Paska Shalat Ied di Masjid Babussalam

Rabu, 05 Juni 2019 16:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Wali Kota Banda Aceh berjabat tangan dengan masyarakat setelah menjalan shalat ied di Masjid Babussalam, Rabu (5/6/2019). (Foto: Pemko Banda Aceh)

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman merayakan hari raya Idul Fitri 1440 H dengan melaksanakan shalat ied di Masjid Babussalam, Lampaseh Aceh, Rabu (5/6/2019).

Selepas menjalankan shalat Idul Fitri berjamaah, Walikota langsung menyambut masyarakat untuk berjabat tangan.

Dalam kesempatan ini, Aminullah atas nama pribadi, keluarga dan sebagai Wali Kota dan jajaran Pemko Banda Aceh mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriyah.

Kepada warganya, Aminullah menyampaikan tiga pesan bertepatan dengan Idul Fitri ini.

Aminullah berpesan agar selalu menghormati orang tua.  

"Di hari yang suci ini, sebuah kebahagiaan bagi kita bisa bersama dengan orang tua. Yang masih punya orang tua, minta maaflah kepada mereka, terlebih sosok ibu yang telah susah payah melahirkan kita ke dunia ini. Bagi kita yang sudah tidak punya orang tua, selalu kirimkan doa agar diampuni dosa-dosanya oleh Allah SWT," kata Wali Kota.

Menurutnya, hari raya adalah saat penting bagi umat Islam untuk berbuat baik kepada orang tua.

"Inilah ladang amal bagi kita selaku anak yang berbakti kepada orang tua," tambahnya.

Pesan lainnya, Wali Kota mengatakan hari raya menjadi momen yang tepat saling menghormati dan saling menghargai antara suami istri.

Pesan selanjutnya, Wali Kota meminta warga selalu memiliki jiwa membangun silaturrahmi. Katanya, membangun silaturahmi memang bisa dilakukan kapan saja, namun saat hari raya momentumnya menjadi istimewa karena kesempatan untuk silaturahim lebih luas, karena kemungkinan besar keluarga, kerabat, handai taulan dan teman masih bisa berkumpul bersama.

Usai melaksanakan shalat ied bersama warga Lampaseh Aceh, Wali Kota langsung menuju pendopo di kawasan Blang Padang.

Di kediaman resminya, Wali Kota menggelar open house. Aminullah bersama istri, Hj Nirmiaty AR dan keluarga membuka pintu pendopo selebar-lebarnya menyambut warga kota yang ingin bersilaturrahmi dengan dirinya. (mkk)


Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda