Tni Dan Masyarakat Buka Kuala Krueng Sabee
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Aceh Jaya - Sebanyak tujuh kecamatan dalam Kabupaten Aceh Jaya telah dilanda banjir. Ribuan masyarakat telah mengungsi akibat rumah mereka terendam air. Personil TNI bersama unsur terkait telah melakukan evakuasi dan menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak.
Mengatisipasi hal serupa terjadi personil TNI dari Koramil 04/Calang bersama masyarakat mengadakan gotong royong membuka kuala di Desa Keude Krueng Sabee Kecamatan Krueng Sabee, Selasa ( 16/10/2018 ).Kuala tersebut dibuka untuk memperlancar aliran air dari Krueng Sabee menuju laut. Sebelumnya Kuala ini tertutup oleh pasir pantai.
" Kita bersama warga Desa Keude Krueng Sabee hari ini bergotong – royong membuka kuala agar aliran air lancar menuju laut. Hal ini kita lakukan agar tidak terjadi banjir " kata Serda Sriyono salah satu personil TNI yang ikut serta bergotong royong.Amatan dilokasi personil TNI bersama puluhan masyarakat dengan menggunakan peralatan cangkul terlihat bersama - sama membelah tumpukan pasir menuju arah laut.
Seperti diketahui wilayah Kabupaten Aceh Jaya sejak Senin malam ( 12/10 ) telah dilanda banjir. Personil TNI bersama unsur terkait telah melakukan evakuasi terhadap warga yang terdampak sejak pagi.Total sebanyak tujuh kecamatan dalam Kabupaten Aceh Jaya terkena banjir yaitu Kecamatan Samponiet, Darul Hikmah, Setia Bakti, Krueng Sabee, Panga, Teunom dan Pasie Raya. (KODAM IM)