Beranda / Berita / Aceh / Unsyiah Akan Bangun Kampus ll Diwilayah Neuheun, Aceh Besar

Unsyiah Akan Bangun Kampus ll Diwilayah Neuheun, Aceh Besar

Jum`at, 12 April 2019 08:21 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dalam waktu dekat, Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) akan membangun beberapa Fakultas di kawasan Neuheun, Aceh Besar. Perluasan wilayah kampus ini merupakan tindak lanjut terhadap rencana pengembangan wilayah kampus Unsyiah. 

"Kita akan manfaatkan tanah-tanah itu. Dalam waktu dekat ini, kita akan membangun Fakultas Perikanan, Peternakan dan Kelautan. Itu akan dipusatkan disana. Biar sinergi," ucap Rektor Unsyiah Prof Samsul Rizal kepada Dialeksis.com, Kamis, (11/4).

Samsul juga berharap, momentum penyelenggaraan Pekan Olah Raga Nasional (PON) yang akan digelar tahun 2024 di Aceh dapat memberikan dampak positif bagi pengembangan rencana perluasan kampus. 

"Disamping itu untuk PON, diharapkan nanti pemerintah bisa bangun langsung disana. Tidak perlu lagi mencari tanah, dan kita manfaatkan setelah PON, ya untuk Unsyiah untuk pusat pelatihan, untuk training," ungkapnya.

Ia pun menambahkan, fasilitas yang akan dibangun nantinya, juga bisa dimanfaatkan untuk pemberdayaan masyarakat, dan memberdayakan potensi anak-anak muda yang memiliki talenta dibidang olahraga. 

"Nantinya akan ada fakultas olah raga. 

Di Fkip itu kan ada prodi keolahragaan, itu nantinya akan kita jadikan sebagai Fakultas olah raga,"sebutnya. 

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Unsyiah telah menerima Surat Keputusan Pelepasan Lahan Hutan Tanaman Industri (HTI) ke Lahan Pembangunan Kampus II Unsyiah yang diserahkan oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Sofyan Djalil kepada Rektor Unsyiah, Prof Samsul Rizal, Jumat, (5/4) lalu di Gedung AAC Dayan Dawood, Banda Aceh. SK pengalihan lahan yang memiliki luas 2.183 Ha tersebut telah menoreh sejarah baru dalam dunia pendidikan Aceh dimana daerah serambi mekah ini akan memiliki kampus terbesar di Indonesia dari segi luas tanah. 



Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda