Beranda / Berita / Aceh / Ustadz Zaid Korban Penusukan: Penceramah Harus Tetap Semangat

Ustadz Zaid Korban Penusukan: Penceramah Harus Tetap Semangat

Jum`at, 30 Oktober 2020 17:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Roni

Ustadz Muhammad Zaid Maulana. [IST]


DIALEKSIS.COM | Kutacane - Ustadz Muhammad Zaid Maulana menjadi korban penusukan saat memberikan ceramah Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al Husna, Desa Kandang Belang, Kecamatan Lawe Bulan, Aceh Tenggara, pada Kamis (29/10/2020) jam 21.30 WIB.

Saat dihubungi Dialeksis.com, Jum'at (30/10/2020), Ustadz Zaid berujar hingga kini kondisinya semakin membaik.

"Kalau tusukan, di tangan kiri ini ada sekitar lima tusukan. Alhamdulillah sekarang kesehatan sudah membaik. Arahan dari dokter untuk menginap dulu sekitar dua malam," jelasnya.

Zaid berujar, sampai saat ini dirinya belum mengetahui apa motif di balik kasus ini, sebab ia tidak mengenal pelaku sebelumnya.

"Saya tidak tahu motifnya apa, soalnya saya tidak kenal beliau," ungkap korban.

Ia juga berharap ke depan, kasus ini menjadi pelajaran untuk lebih berjaga-jaga. Kemudian kepada para jamaah dan panitia pelaksana agar memperketat pengamanan di sekitar lokasi bila diadakan tablig akbar.

"Kita mohon kepada jamaah kalau buat kegiatan diusahakan guru-guru kita dijaga keamanannya," ungkap Ustadz Zaid.

"Selanjutnya ya harus tetap semangat dalam menyampaikan dakwah, jangan kendor," pungkasnya.

Keyword:


Editor :
Sara Masroni

riset-JSI
Komentar Anda