kip lhok
Beranda / Berita / Aceh / Wakil Bupati Aceh Jaya Bantu 80 KK terdampak Banjir

Wakil Bupati Aceh Jaya Bantu 80 KK terdampak Banjir

Kamis, 05 April 2018 19:33 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Calang - Wakil Bupati Aceh Jaya Tgk Yusri Sofyan menyerahkan bantuan masa panik kepada korban banjir bandang di Gampong Lhok Geulumpang Kecamatan Setia Bakti Kabupaten Aceh Jaya.

Bantuan tersebut diantaranya beras, mie instan, ikan kaleng dll diserahkan kepada sedikitnya 80 kepala keluarga yang terdampak banjir. Kepala Desa Gampong Lhok Geulumpang Hasono Kamis 5 April 2018 menjelaskan kronologis kejadian banjir bandang yang melanda gampong tersebut terjadi sejak Senin 2 April 2018 sekitar pukul 00:30 wib.

Hujan lebat telah mengenangi setidaknya 80 unit rumah terlebih setelah tanggul yang berada di pinggiran sungai atau Krung jubet jebol.

Camat Setia Bakti Ibnu Abbas,SE secara terpisah mengatakan banjir di Gampong lhok gelumpang tersebut merupakan banjir yang rutin terjadi setiap musim hujan, hal itu dikarenakan dan box culvert yang berada di jalan Nasional Gampong Lhok Geulumpang itu terlalu sempit sehingga aliran air yang berasal dari gunung rubek menuju sungai Jubet tertahan dan akhirnya membanjiri rumah warga dan jalan Nasional lintas Banda Aceh-Calang tersebut.(j)
Keyword:


Editor :
Jaka Rasyid

riset-JSI
Komentar Anda