Wali Kota Banda Aceh Akrab dengan Pedagang Pasar Al-Mahirah
Font: Ukuran: - +
DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Bereh that Pasar Al-Mahirah jinoe Pak Wali (Bagus sekali Pasar Al Mahirah sekarang Pak Wali). Hal itu diungkapkan sejumlah pedagang Pasar Al-Mahirah saat Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman menyapa para pedagang di Pasar terpadu tersebut, Minggu (13/6/2021) pagi.
Para pedagang di Pasar Al-Mahirah mengobrol dan berbincang dalam suasana santai dan penuh keakraban dengan orang nomor satu di Banda Aceh tersebut.
Mengunjungi para pedagang memang sering dilakukan Aminullah Usman selama memimpin Kota Banda Aceh, jadi keakraban terlihat sangat kental antara pedagang dengan wali kota.
Salma (40 tahun), salah satu pedagang yang berinteraksi langsung dengan wali kota menyampaikan apresiasi kepada Aminullah yang telah menghadirkan Pasar Al-Mahirah di Kota Banda Aceh.
“Terima Kasih Pak Wali, Alhamdulillah kami para pedagang sangat senang akan kehadiran Pasar Al-Mahirah ini, kami bisa berjualan di tempat yang nyaman, bersih, dan tertata rapi,” ungkap Salma yang menempati pasar sayur.
Tambah Salma, Pasar ini juga sudah dilengkapi sejumlah prasarana yang memadai seperti tersedianya air bersih yang bisa kami gunakan untuk keperluan menjaga dagangan kami agar tetap segar.
Dalam kunjungan tersebut Wali Kota yang didampingi Istri serta para pejabat di jajaran Pemerintah Kota Banda Aceh juga berbelanja bersama, dengan memborong dagangan mulai dari ikan hingga sayur-mayur.
Wali Kota Aminullah Usman berharap Pasar Al- Mahirah menjadi pusat perkonomian baru.
"Harapan kita agar Pasar terpadu ini menjadi tumpuan ekonomi dan perdagangan para pedagang kecil dan menengah di Kota Banda Aceh,” harapnya. (AY/HBA)
- Majukan Pasar Al-Mahirah, Aminullah Boyong Pejabat Pemko Banda Aceh untuk Belanja
- Banda Aceh Zona Merah, Wali Kota Imbau Hentikan Sementara Kegiatan Bersifat Keramaian
- Sambut HUT Bhayangkara, Aminullah Apresiasi Polresta Banda Aceh Sukses Vaksinasi Massal
- Vaksinasi Massal Tahap 2 Masuki Hari ke-4, 241 Orang Disuntik Total Menjadi 8.478 Orang