Beranda / Berita / Aceh / Wali Kota Programkan RSU Meuraxa Jadi RSU Syariah

Wali Kota Programkan RSU Meuraxa Jadi RSU Syariah

Rabu, 03 Oktober 2018 08:40 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dalam waktu dekat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Meuraxa Banda Aceh akan bersertifikasi Rumah Sakit Syariah.

Selasa (2/10/2018), tim Asesor dari Semarang sudah tiba di Rumah Sakit Milik Pemko Banda Aceh ini untuk melakukan pra survey.

Tim Asesor yang merupakan Ketua Majelis Upaya Kesehatan Islam Seluruh Indonesia (Mukisi), Dr Masyhudi AM M Kes bersama dengan Miftahul Izah disambut Wali Kota Banda Aceh, H Aminullah Usman SE Ak MM bersama dengan Direktur RSU Meuraxa, dr Fuziati Sp Rad serta jajaran manajemen Rumah Sakit Meuraxa.

Masyhudi mengatakan, secara umum RSU Meuraxa telah memenuhi syarat untuk mendapatkan sertifikasi syariah karena telah memenuhi standar pelayanan yang berbasis syariah.

"Secara umum sudah dijalankan. Ada beberapa item yang akan dinilai, seperti Organisasi, Keuangan, SDM, Pelayanan, Marketing dan lainnya," ungkap Masyhudi.

Katanya, seluruhnya ada 173 elemen penilaian yang akan dilakukan terhadap RSU Meuraxa.

"Kita akan berada disini hingga beberapa hari, ada 173 elemen penilaian. Ini pra survey, sebulan kemudian bisa maju untuk surveynya," tambahnya.

Masyhudi mengatakan dirinya sangat yakin RSU Meuraxa akan mendapatkan sertifikasi RS syariah.

"Saya pribadi sangat yakin, kalau RSU Meuraxa akan berhasil mendapatkan sertifikasi syariah, dan ini merupakan RS milik Pemko/Pemkab pertama di Indonesia," ujanya.

Sementara itu, Wali Kota Banda Aceh mengatakan selama ini RS Meuraxa memang telah menjalankan layanan berbasis syariah.

"Sebenarnya yang kita jalankan selama ini sudah syariah, hanya saja kita belum mendapatkan sertifikasi, belum ada lebel saja," kata Aminullah.

Wali Kota juga mengungkapkan, pelayanan kepada pasien selama ini bernuansa syariah, baik dari cara komunikasi perawat dan petugas medis maupun administrasi.

"Saya lihat bukan hanya sebatas hubungan dengan pasien, tapi sikap dan cara berpakaian, cara melayani, berkomunikasi harus sesuai ajaran Islam. karena memang yang kita pahami melayani itu ibadah," kata Wali Kota.

Dalam kesempatan ini, Aminullah meminta kepada Direktur RS Meuraxa dan jajaran manajemen bekerja keras dan memfasilitasi apa yang dilakukan tim asesor.

"Saya minta Direktur dan manajemen bekerja keras. Target kita tahun 2018 ini RS Meuraxa akan mendapatkan sertifikasi RS Syariah, dan menjadi RS milik Pemerintah Kota pertama di Indonesia yang mendapatkan sertifikasi ini," tutup Wali Kota disambut tepuk tangan hadirin yang memenuhi Aula Lantai III RS Meuraxa.(mkk)

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda