Beranda / Advertorial / Ibu Hamil di Banda Aceh Rutin Minum TTD Guna Cegah Anemia

Ibu Hamil di Banda Aceh Rutin Minum TTD Guna Cegah Anemia

Selasa, 29 November 2022 21:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Alfi Nora
Ilustrasi ibu hamil minum tablet tambah darah. [Foto: Genbest]

“Nah, kalau selama hamil, suplemen TTD nya saya dikasih gratis oleh petugas kesehatan saat ke Posyandu,” ucapnya.

Minum tablet tambah darah, kata dia, sebagai upaya dirinya untuk buah hati ketika lahir nanti bisa sehat serta miliki pertumbuhan yang baik. Selain itu juga untuk mencegah dari anemia.

Sebagaimana diketahui, seseorang yang terkena anemia dapat berdampak luas. Adapun siklusnya dimulai dari remaja putri yang menderita anemia berisiko menjadi wanita usia subur yang anemia selanjutnya menjadi ibu hamil anemia, bahkan juga mengalami kurang energi protein. Ini meningkatkan kemungkinan melahirkan bayi berat badan lahir rendah (BBLR) dan stunting (gizi buruk), komplikasi saat melahirkan serta beberapa risiko terkait kehamilan lainnya.

Dalam hal ini, Kepala Dinas Kesehatan Aceh, dr Hanif mengajak ibu hamil agar rutin mengkonsumsi tablet penambah darah sebagai upaya untuk mencegah anemia.

"Salah satu pencegahan anemia pada ibu hamil dapat dilakukan dengan rutin mengkonsumsi tablet tambah darah (TTD) yang sudah kita distribusikan ke kabupaten kota se Aceh," jelasnya.

Tambahnya, terhadap ibu hamil sangat dianjurkan untuk minum obat tambah darah itu minimal 90 hari sejak awal kehamilan agar dapat mencegah potensi terjadinya anemia. [ADV]

Halaman: 1 2
Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda