kip lhok
Beranda / Berita / Cegah Corona dengan Perilaku Hidup Sehat

Cegah Corona dengan Perilaku Hidup Sehat

Rabu, 04 Maret 2020 20:45 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Diskominfo Aceh

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Sekda Aceh Taqwallah mengatakan telah menginstruksikan seluruh pejabat SKPA serta Wali Kota dan Bupati se-Aceh untuk meningkatkan komunikasi, informasi, dan edukasi kesehatan kepada masyarakat secara berkala. Terutama kepada masyarakat yang akan berpergian ke wilayah terjangkit, dengan materi pencegahan penyebaran penyakit melalui praktek perilaku hidup bersih dan sehat dan antisipasi penularan.

Sekda juga meminta pejabat terkait untuk menyiapkan fasilitas pelayanan kesehatan perawatan dan rujukan serta fasilitas penunjang seperti laboratorium dan bahan logistik kesehatan yang diperlukan beserta jejaringnya secara terpadu.

"Masyarakat yang mengalami gejala demam, batuk, sesak napas, dan baru kembali dari negara terjangkit dalam 14 hari sebelum sakit, agar segera periksa ke puskesmas atau rumah sakit terdekat," kata Taqwallah saat menggelar konferensi pers di Posko Pusat Informasi Virus Corona Dinas Kesehatan Aceh, Rabu (4/3/2020).

Ia berharap, masyarakat terus melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat serta memperbanyak konsumsi buah-buahan, sayuran dan makanan kaya protein untuk meningkatkan daya tahan tubuh seperti ikan, daging dan telur.

Selanjutnya adalah selalu mencuci tangan terutama setelah batuk atau bersin, sebelum dan sesudah menyiapkan makanan, sebelum makan, setelah menggunakan toilet, dan setelah merawat binatang.

"Sebaiknya cuci tangan dengan air mengalir dan sabun serta bilas kurang lebih 20 detik. Jika tidak tersedia air, dapat menggunakan cairan pembersih tangan yang mengandung alkohol 70-80 persen," ujar Taqwallah. 

Acara ini juga dihadiri oleh ketua IDI Direktur Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin, Asisten I Setda Aceh Bidang Pemerintahan dan Kadis Kominfo Aceh. (dka)

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda