Beranda / Berita / Jaga Kelestarian Hutan Linge, Dandim 0106/Ateng dan Kapolres Gelar Patroli Bersama

Jaga Kelestarian Hutan Linge, Dandim 0106/Ateng dan Kapolres Gelar Patroli Bersama

Selasa, 19 Januari 2021 23:50 WIB

Font: Ukuran: - +

Dandim 0106/Ateng Letkol Inf Teddy Sofyan.S.Sos. bersama Kapolres Aceh Tengah AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat dengan menaiki motor trail melakukan patroli di Hutan Linge, Desa Peunarun, Selasa (19/1/2021). [Foto: Humas Kodim]



DIALEKSIS.COM | Takengon - Dalam rangka menjaga kelestarian alam dan menyelamatkan hutan Linge, Dandim 0106/Ateng Letkol Inf Teddy Sofyan.S.Sos. dan Kapolres Aceh Tengah AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat bersama jajarannya serta aparat dan masyarakat Desa Peunarun bersama-sama melakukan patroli, Selasa (19/1/2021) di Desa Peuenarun, Kecamatan Linge, Kabupaten Aceh Tengah.

Dalam kegiatan patroli tersebut turut hadir Danramil Isaq Kapten Inf Iwan Mulyawan, Kapolsek Isaq, Ipda Iyan Putra, anggota Kodim dan anggota Polres, Reje Desa Peunarun Jainudin dan Darwin Masyarakat setempat.

"Dengan kegiatan patroli ini antara Kodim dan Polres Aceh tengah dibantu reje kampung dan masyarakat Peunarun agar tetap menjaga kelestarian hutan, tidak membakar, tidak menebang atau merusak lingkungan daerah Linge maupun daerah lain yang ada di wilayah Aceh Tengah," tegas Dandim.

Dandim menambahkan, dengan patroli tersebut juga dilakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang dampak dan sanksi hukum bagi setiap orang yang melakukan pembukaan lahan dengan cara membakar. 

"Hal ini merupakan tangung jawab bersama dalam menjaga lingkungan agar terhindar dari bencana alam. Patroli ini dilakukan oleh Kodim 0106/Ateng dan Polres Aceh tengah ini hingga ke tingkat Koramil maupun Polsek, sehingga apabila terjadi Karhutla dapat dikoordinasikan untuk diambil langkah-langkah pemadaman," jelasnya.

Sementara itu, Kapolres Aceh Tengah AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat mengatakan, patroli ini merupakan gabungan agar selalu menjaga kelestarian alam.

"Wilayah Linge ini banyak sumber sejarah, seperti "ATU BELAH ATU BERTANGKUP" merupakan tempat wisata yang kita kenal dari nenek moyang dataran tinggi suku Gayo. Mudah-mudahan masyarakat Peuenarun maupun wilayah Linge ini tetap menjaga hutan yang sangat asri," tutur Kapolres.(*)

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda