Beranda / Berita / Tembakau Aceh Punya Aroma dan Rasa Khas, Bea Cukai Target Dijual Tembus Pasar Luar Negeri

Tembakau Aceh Punya Aroma dan Rasa Khas, Bea Cukai Target Dijual Tembus Pasar Luar Negeri

Minggu, 06 Agustus 2023 21:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi tembakau Aceh. Foto: net


DIALEKSIS.COM | Aceh - Bea dan Cukai Aceh menargetkan tembakau Tanah Rencong yang memiliki aroma dan rasa khas dapat dijual hingga ke luar negeri. Pihak Bea Cukai saat ini mendorong petani untuk menanam bahan baku rokok tersebut.

"Target kita bukan pasar dalam negeri, besar sekali target kita di luar negeri yang harus menjadi prospek pasar bagi kita. Itu target kita di Bea dan Cukai Aceh," kata Kepala Kanwil Bea dan Cukai Aceh Safuadi kepada wartawan, Minggu (6/8/2023).

Menurutnya, tembakau merupakan salah satu potensi yang sangat bagus di Aceh karena didukung dengan kontur tanah dan iklim yang sesuai. Safuadi mengajak masyarakat menanam tembakau untuk membangkitkan ekonomi.

"Kita memfasilitasi, mendorong dan mensosialisasikan semua lapisan masyarakat yang punya potensi punya lahan yang cocok dengan produksi tembakau ini untuk bisa bekerja membudidayakan tembakau untuk kita dorong kawan-kawan industri hasil tembakau untuk bisa optimal menghasilkan produknya," jelas Safuadi.

Penanaman tembakau dan industri hasil tembakau saat ini menjadi salah satu program Bea dan Cukai Aceh. Menurut Safuadi, tembakau Aceh memiliki cita rasa khusus yang berbeda dengan daerah lain.

Beberapa jenis tembakau di Aceh salah satunya tembakau hijau disebut memiliki aroma seperti ganja. Safuadi menyebutkan, perbedaan rasa tembakau itu karena faktor tanah dan unsur hara.

"Aceh punya rasa istimewa sehingga kemudian cocok sekali dikembangkan dan dibudidayakan. Kita berharap ini menjadi menjadi salah satu potensi industri hasil tembakau dan kita dorong untuk membuka lapangan kerja, membuka industri yang menghasilkan nilai tambah bagi nilai ekonomi," jelas Safuadi. [detik.com]

Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda