AS dan Jerman, Tuan Rumah Pembicaraan Situasi Afghanistan
Font: Ukuran: - +
Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken. [Foto: NDTV.COM]
DIALEKSIS.COM | Jerman - Menteri Luar Negeri Amerika Antony Blinken dan Menteri Luar Negeri Jerman Heiko Maas mengadakan pembicaraan dengan sekelompok mitra dan sekutu untuk membahas situasi di Afghanistan, termasuk upaya untuk melanjutkan aliran bantuan kemanusiaan ke negara itu setelah Taliban kembali berkuasa, Rabu (8/9/2021).
Sebelum melakukan perjalanan ke Jerman, Blinken berkunjung ke Qatar di mana ia menekankan bahwa Amerika dan lainnya menyerukan kepada Taliban agar menindaklanjuti janjinya untuk mengizinkan siapa pun yang ingin meninggalkan Afghanistan asalkan mengantongi dokumen perjalanan yang sah.
Masalah ini menjadi fokus sejak Amerika keluar dari Afghanistan pada akhir Agustus, mengakhiri kehadiran militer selama 20 tahun dan upaya terakhir untuk mengevakuasi ribuan orang dari negara itu. Banyak orang yang ingin meninggalkan Afghanistan tidak bisa melakukannya sebelum Amerika sepenuhnya mundur. [VoA Ind]